Gaun Mewah Hannah Quinlivan Saat Menikah Dengan Jay Chou
Diperbarui: Diterbitkan:
foto: istimewa
Kapanlagi.com - Pernikahan Jay Chou dan Hannah Quilivan memang terus menjadi pembicaraan. Keduanya resmi menikah di gereja Selby Abbey yang terletak di Yorkshire Utara, Inggris, Minggu (18/1).
Nggak cuma menikah di sebuah gereja populer, keduanya juga mengadakan pesta di kastil Howards loh. Pernikahan Jay dan Hannah memang mengusung konsep pangeran dan puteri bak negeri dongeng.
Sebelum menikah lalu, Hannah pernah mengungkapkan jika saat menikah ingin memakai gaun indah seperti dalam dongeng. Ia merasa ada seorang puteri yang tinggal dalam dirinya.
Gaun Pernikahan Hannah Quinlivan yang mewah abis. @istimewaBenar saja, saat berjalan di altar Hannah memang terlihat memakai gaun yang begitu mewah. Wanita berdarah Taiwan - Australia ini berjalan dalam balutan gaun putih yang mengembang di bagian bawah. Ia juga memakai tudung kepala saat pertama masuk ke gereja.
Di sisi lain, Jay Chou begitu tampan saat memakai setelah jas hitam yang bermotif emas. Malahan, ia tak terlihat jika telah berusia 36 tahun. Pernikahan ini juga digelar tepat di hari ulang tahun bintang THE GREEN HORNET itu loh.
Jay dan Hannah sebenarnya telah mendaftarkan pernikahan tahun lalu, yang kemungkinan saat berada di Inggris selama liburan sebelas hari. Direncanakan, keduanya akan kembali mengadakan pesta jamuan di Taiwan untuk para teman-teman artis. Bisa jadi pestanya makin mewah nih.
#Yang Tak Kalah Hot
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
