Mohit Raina, Aktor Televisi Termahal di India
Diperbarui: Diterbitkan:
@istimewa
Kapanlagi.com - Kesuksesan serial Mahadewa tak hanya memberikan keuntungan bagi produsernya, tapi juga kepada para pemain. Dan salah satu bintang yang mendapatkan rezeki besar adalah Mohit Raina.
Berkat sukses besar yang diterima oleh Mahadewa, Mohit kini masuk dalam jajaran aktor dengan bayaran termahal di India. Dilansir dari Times of India, untuk satu episode saja, Mohit dibayar tak kurang dari Rp 1,9 miliar!
Padahal, dalam satu bulan ia bisa syuting setiap hari. Dengan kata lain, ia menerima lebih dari Rp 57 miliar. Sebuah angka yang sangat fantastis bukan?
Mohit dibayar Rp 1,9 miliar per episode, fantastis! @bollywoodlifeJumlah ini tentu saja sebanding dengan keuntungan yang diterima oleh Mahadewa. Meski tak pernah membuka berapa uang yang mereka hasilkan, tapi mengingat hingga detik akhir penayangannya Mahadewa tetap berada di puncak rating. Pastinya serial ini mendapatkan hasil yang amat besar.
Bila dibandingkan dengan para bintang Bollywood, terutama bintang filmnya. Maka pendapatan Mohit dalam satu bulan, hampir sama dengan bayaran Shahrukh Khan untuk satu judul film.
Saat ini, Shahrukh Khan menerima kurang lebih Rp 63 miliar untuk sekali main film. Dan itu ia kerjakan selama berbulan-bulan. Sementara Mohit, mendapatkan hasil yang tak jauh beda hanya dalam waktu satu bulan saja.
Ganteng, kaya dan ngakunya masih single. Ada yang mau jadi istri 'Dewa Siwa' ini?
Yang Ini Juga Tak Kalah HOT !!!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(tim/phi)
Wulan Noviarina Anggraini
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
