Foto Ini Bukti Nyata Kemiripan North West & Kanye, Penasaran?

Penulis: Sora Soraya

Diterbitkan:

Foto Ini Bukti Nyata Kemiripan North West & Kanye, Penasaran? North West - Kanye West © Splashnews.com

Kapanlagi.com - Banyak yang bilang jika buah itu jatuh tak jauh dari pohonnya. Mungkin, hal itulah yang juga terjadi pada Kanye West dan putri mungilnya, North West. Tanpa kamu sadari, pasangan ayah dan anak ini benar-benar mirip lho. Nggak percaya?
Pemandangan itulah yang bisa kamu lihat jelas dalam sebuah foto yang baru saja diunggah oleh Kim Kardashian melalui akun Twitter-nya. Di sanalah tampak Kanye dan North yang bagai pinang dibelah dua, seperti yang dilansir Daily Mail.

Bisa melihat kemiripan mereka? © twitter.com/kimkardashianBisa melihat kemiripan mereka? © twitter.com/kimkardashian

Dalam potret yang diunggah Kim, tampak foto North dan Kanye yang sedang memasang ekspresi serupa. Entah jengkel ataupun marah, wajah ayah dan anak ini benar-benar mirip.
Mulai dari cara mereka mengernyitkan dahi hingga memperlihatkan deretan gigi putihnya, North benar-benar sama dengan rapper asal Amerika Serikat itu. Tak heran jika tweet ini langsung mencuri perhatian para follower Kim.
Banyak yang menilai jika ekspresi keduanya benar-benar kocak dan serupa. Namun, tak sedikit juga haters yang menuliskan berbagai kata-kata hujatannya untuk keluarga yang penuh sensasi dan kontroversi itu.
Jika sebelumnya ada begitu banyak meme yang menyamakan wajah Kanye dan putrinya, kali ini Kim sendiri yang mengakui kemiripan mereka. Kalau menurut kamu sendiri mereka mirip nggak sih?

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(dai/sry)

Editor:

Sora Soraya

Rekomendasi
Trending