Dorce: Saya Tertekan, Saya Lapor Sama Allah

Penulis: Darmadi Sasongko

Diterbitkan:

Dorce: Saya Tertekan, Saya Lapor Sama Allah Dorce Gamalama

Kapanlagi.com - Tak biasanya komedian Dorce Gamalama menghindar dari para wartawan. Namun paska kasus gosip yang dilontarkan mantan pasangannya, Asep Maskar, membuatnya menghindar dari media. Bahkan saat berangkat umroh belum lama ini, dia memilih diam-diam saja."Saya umroh diam-diam itu untuk menghindari kalian," ungkap Dorce Gamalama saat ditemui di acara musik Dahsyat di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (11/8/2011)."Karena saya seperti dihakimi. Apa mungkin seorang Dorce akan menclurit orang yang pernah dicintai? Apa mungkin Dorce mukul orang yang dicintai? Kalau itu ada, laporkan ke polisi," sambungnya membantah.Dorce merasa sangat malu dengan gosip itu. Dia dituduh melakukan kekerasan saat berumah tangga dengan Asep. Bahkan Dorce dituding telah meminta kembali semua benda yang sudah diberikan pada Asep dan keluarganya. Padahal belakangan justru mereka yang menyebut pemberian itu haram."Ini suatu hal yang menyudutkan saya. Apalagi itu sudah disetting ribut-ribut di rumah saya. Makanya Allah akan memberi sanksi kepada orang yang berbohong," ungkapnya.Karenanya selama berada di Tanah Suci, Dorce mengadu kepada Allah, memohon diberi kekuatan. Secara pribadi dirinya malu kepada banyak orang."Saya sangat tertekan, saya lapor sama Allah. Saya menangis. Saya terzolimi, saya diludahi, saya diusir. Semua pemberian saya dibilang haram. Ya Allah," ungkapnya.Atas peristiwa itu, Dorce melakukan evaluasi diri dan kembali bangkit. Kebohongan biarlah dibalas oleh Tuhan. Bahkan dirinya justru mendoakan orang-orang yang sengaja mendzoloimi dirinya."Alhamdulillah orang bukan benci pada saya, tapi support," tegasnya.    

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/hen/dar)

Rekomendasi
Trending