Lama Tak Muncul, Apa Kabar Tiwi Eks T2?

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diterbitkan:

Lama Tak Muncul, Apa Kabar Tiwi Eks T2? Tiwi © KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Tentu kita semua bahwa duo vokal T2 sudah lama tak bersama lagi. Namun, baik Tiwi maupun Tika masih tetap berkarir di dunia entertainment.
Tiwi pun mengakui bahwa dirinya dan Tika sudah lama sendiri-sendiri. Namun dalam kesempatan tertentu saat diundang bersama, mereka baru berdua. "Karena memang sudah sendiri-sendiri, tapi kalau ada acara buat berdua, kita berdua," ucap Tiwi saat ditemui di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (5/4).Tak hanya dunia menyanyi saja yang kini digeluti oleh Tiwi saat ini. Jebolan dari Akademi Fantasi Indosiar mencoba tampil sebagai model yang tampil melenggang di acara fashion show kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (5/4).

Tiwi akui sudah jarang bersama Tika © Kapanlagi.comTiwi akui sudah jarang bersama Tika © Kapanlagi.com

"(Ini jadi) Tantangan. Aku belum pernah lenggak-lenggok. Bajunya busana muslim panjang," aku Tiwi.
Untungnya, semuanya terasa lebih santai karena konsep acaranya yang tidak menuntutnya untuk tampil sempurna. "Aku lebih seneng, suasananya nanti juga santai. Gak harus bagus banget. Gimana kitanya aja yang membawakan," ucapnya.
Percakapan ini berakhir saat Tiwi pamit untuk mempersiapkan kostumnya di fashion show. "Udah dulu ya Tiwi mau ganti baju muslim, bye," tutupnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/aal/otx)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending