Penyanyi Pasang Tarif Untuk Acara Sosial, Sisca Dewi Kecewa

Penulis: Dewi Ratna

Diterbitkan:

Penyanyi Pasang Tarif Untuk Acara Sosial, Sisca Dewi Kecewa Sisca Dewi @ KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Menggelar acara buka puasa bersama anak-anak yatim sudah menjadi agenda tahunan Sisca Dewi. Sejak menuai sukses di karir keartisannya, wanita yang pernah dikabarkan dekat dengan aktor kawakan Roy Marten ini tidak pernah absen untuk kegiatan sosial yang satu itu.
Setiap menggelar acara buka puasa bersama, Sisca selalu menyisipkan hiburan dengan meminta teman-teman artisnya untuk nyanyi di hadapan anak-anak yang diundangnya. Tapi untuk meminta teman-teman artisnya untuk menghibur bukan perkara mudah.
"Karena ini acara sosial saya nggak bisa berikan (honor) sesuai standar. Ternyata nggak semua oke, tetep ada penolakan dan tawar-menawar," papar Sisca saat ditemui di kediamannya, Bintaro, Jakarta Selatan belum lama ini.
Meski sempat merasa kecewa dengan keputusan teman-temannya yang tidak mau membedakan antara acara sosial dengan acara biasa, Sisca menilai itu prinsip seseorang yang patut dihormati. Ia tidak terlalu mempermasalahkannya.
"Wajar sih. Sempet ada rasa (kecewa), tapi itu prinsip mereka. Nggak bisa disalahkan. Orang juga punya pemikiran sendiri-sendiri," pungkasnya.

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

(kpl/hen/dew)

Editor:

Dewi Ratna

Rekomendasi
Trending