Rayakan HUT RI, Ratih Sang Show di Kuala Lumpur
Diterbitkan:
Ratih Sanggarwati
Foto: Hendra
Kapanlagi.com - Bermacam cara memang bisa dilakukan untuk merayakan ulang tahun kemerdekaan Indonesia. Salah satunya dengan mengadakan fashion show di negara tetangga seperti yang dikerjakan oleh Ratih Sanggarwati.
"Iya, saya ini mendadak. Saya bertemu dengan Pak Sapta (orang Kemenbudpar) waktu ultahnya Eros Djarot. Terus Pak Sapta bilang sama saya, 'Mbak Ratih baju muslimnya Mbak Ratih show ya di Kuala Lumpur.' Saya pikir dan saya langsung bilang siap aja ya," terang Ratih Sang ketika ditemui di butiknya di Jl Radio Dalam Raya, Kebayoran Baru, Jaksel, Senin (16/08).
Ratih Sanggarwati
Ratih Sang sendiri diminta untuk mengisi fashion show di Royal Chulan di Bukit Bintang, Kuala Lumpur, saat gala dinner di malam kemerdekaan Indonesia. Dan itu adalah sebuah kebanggaan bagi dirinya.
"Ya ini membanggakan bagi saya bisa show di Kuala Lumpur. Ini satu hal yang membanggakan. Untuk show-nya saya membawa 28 pieces ada 7 model, 3 dari Indonesia 4 dari Kuala Lumpur. Acaranya tanggal 18 Agustus malam dihadiri oleh semua duta besar yang ada di Kuala Lumpur, juga datuk-datuk di sana," tambahnya.
Untuk itu, Ratih pun memilih tema busana muslim yang comfortable. Dia juga akan menampilkan batik dan tenun songket Riau untuk dijadikan busana muslim. Tak ketinggalan juga membawa hasil modifikasi kebaya.
"Bagaimanapun kebaya andalan Indonesia dalam desain," ungkap Ratih yang menjual busananya dengan kisaran harga sekitar Rp450 ribu sampai Rp4,5 juta itu.
Namun tak takutkah Ratih datang ke Malaysia mengingat banyaknya kejadian tak mengenakkan antara Indonesia dan Malaysia akhir-akhir ini?
"Justru ini sengaja dilakukan oleh KBRI bagaimana untuk mempererat hubungan itu. Saya bersama peragawati kemudian para penari di bawah kementerian kebudayaan melakukan islah tadi, kita harus mempererat lagi hubungan yang terkoyak beberapa waktu lalu dengan beberapa peristiwa. Yang kita banggakan di sini adalah budaya, kita yang kuat adalah budaya. Nggak usah bicara yang lain-lain, yang kita andalkan adalah budaya," tegasnya. Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/npy)
Noviana Indah TW
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
