Rumah Dekat, Aliya Rajasa Suka Titip Anak ke Ibu Ani Yudhoyono
Diterbitkan:
Aliya Rajasa
©KapanLagi.com/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Menitipkan anak kepada mertua biasanya menjadi hal yang sering dilakukan oleh seorang menantu. Hal tersebut rupanya juga dilakukan Aliya Rajasa, mantu dari mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Terlebih lagi jika Aliya tengah ada kegiatan dan harus meninggalkan anak.
Berhubung rumah yang berdekatan, Aliya pun lebih mempercayakan anak-anaknya berada di pengawasan sang nenek yaitu Ani Yudhoyono dibandingkan harus ditinggal di rumah bersama baby sitter.
"Kita di keluarga membagi waktu, sudah diprioritasin anak-anak nomor satu. Jadi kalau misalnya orang tua ada kegiatan kita menitipkan ke Eyangnya (Ibu Ani). Kita lihat jadwal Eyangnya ada apa nggak," ujar Aliya saat ditemui di sela kesibukannya menggelar Charity Garage kawasan Sudirman, Jakarta Selatan pada (28/4).
Aliya Rajasa sering titipkan anak ke mertuanya. ©KapanLagi.com/Budy SantosoSeorang anak memang membutuhkan sentuhan langsung dari orang tuanya demi tumbuh sempurna. Hal itu sangat diperhatikan oleh Aliya dan keluarganya yang lebih percaya dengan Ibu Ani.
"Kebetulan saya sama mertua kan di Cikeas, rumahnya dekat jadi bisa dititipin. Tapi kalau kegiatan (eyangnya) tidak memungkinkan dititipin, saya lebih memilih reschedule jadwal saya lagi," lanjut istri Edhie Baskoro Yudhoyono ini.
Apalagi saat ini Aliya memiliki dua buah hati yang masih kecil-kecil yaitu Airlangga Satriadhi Yudhoyono, dan Pancasakti Maharajasa Yudhoyono. Demi buah hatinya, banyak waktu dicurahkan oleh istri Edhie Baskoro Yudhoyono tersebut.
"Karena sudah punya dua anak jadi bagi waktunya sulit, kakaknya udah punya kegiatan sekolah, les segala macam, tapi adiknya juga harus diperhatiin," pungkasnya.
Simak Juga:
Gara-Gara Ibu Ani Yudhoyono, Putra Ibas Jadi Eksis di Instagram
Ulang Tahun, Anak-Anak Aliya Rajasa Beri Kado Spesial
2 Mantu Cantik SBY Dukung Pendidikan Anak Indonesia Lewat Charity
[POLLING] Siapa Sih Putra-Putri Pejabat Indonesia Paling Tenar?
FOTO: Kemiripan Susilo Bambang Yudhoyono Dengan Cucu Bontotnya
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/rhm/sjw)
Nuzulur Rakhmah
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
