7 Potret Iis Dahlia Tanggapi Huru-Hara Royalti, Bingung Tak Bisa Nyanyikan Lagu yang Dia Populerkan

Ramai soal royalti dalam menyanyikan lagu yang menimpa banyak penyanyi seperti Vidi Aldiano dan Lesti Kejora, Iis Dahlia rupanya juga ikut kena imbasnya. Ia pun merasa perlu menanggapi hal itu. Begini pendapatnya.

Baca juga berita lainnya di Liputan6.com.

Foto 1 dari 7
instagram.com/isdadahlia

Ketika ditanya bagaimana pendapatnya mengenai tak boleh lagi menyanyikan lagunya, Iis menjelaskan bahwa sebenarnya ia tidak tahu dan belum bertemu si pencipta lagu.

Foto 2 dari 7
instagram.com/isdadahlia

"Aku nggak tahu nih, aku belum ketemu mas Yoni-nya juga. Kenapa sih sampai tv-tv itu melarang aku menyanyi lagu itu. Apakah mas Yoni ini mendaftarkan lagu ini ke LMK dan LMKN? Karena sebenernya tv-tv itu kalau kita nyanyi apa pun, membayarnya ke LMK. Jadi bukan kita (penyanyi) yang bayar," jawab Iis saat jadi tamu di acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV (12/6).

Foto 3 dari 7
instagram.com/isdadahlia

Ia juga mengungkapkan ketidaktahuannya mengenai para pencipta lagu tiba-tiba semua menuntut royalti. Ia sendiri mempertanyakan apakah pihak LMK yang tidak membayarkan secara benar kepada pencipta lagu.

Foto 4 dari 7
instagram.com/isdadahlia

Iis Dahlia juga merasa miris melihat permasalahan soal hak cipta lagu yang tengah ramai. Ia menilai penyanyi diundang dalam sebuah acara untuk membawakan lagu yang mereka populerkan.

Foto 5 dari 7
instagram.com/isdadahlia

"Aku ngerasanya aku yang mempopulerkan lagu ini, kenapa aku nggak bisa menyanyikan lagu ini gitu?" tanya Iis Dahlia balik.

Foto 6 dari 7
instagram.com/isdadahlia

"Sebenarnya mungkin kalau nggak dinyanyiin, lagu ini juga mungkin akan ada di mana, iya kan? Kita tuh sekarang penyanyi butuh kejelasan," ucapnya.

Foto 7 dari 7
instagram.com/isdadahlia

Ia juga mempertanyakan ke mana label ketika artis malah dituntut pencipta lagu. Ia mengaku sedih dan rindu dengan kebersamaan musisi zaman dulu. Ia merasa hubungan sesama musisi dan artis dulu bagai saudara karena saling dukung.

Read More

Load More