Sempat Minta Suami Nikah Lagi Karena Tak Kunjung Hamil, Ini Potret Fitri Carlina yang Hampir 9 Tahun Menikah - Tetap Bahagia dan Harmonis

Perasaan gundah sempat dirasakan Fitri Carlina karena sampai saat ini masih belum hamil sejak menikah. Ia sempat meminta suaminya untuk menikah lagi agar diberi keturunan. Namun hal itu tak membuat semangatnya menjadi surut. Bahkan kini sudah hampir 9 tahun menikah pun tetap harmonis bersama suaminya. Seperti ini potretnya? Intip yuk.

Foto 1 dari 10
instagram.com @fitricarlina

Fitri Carlina sempat meminta suaminya untuk menikah lagi. Hal itu dikarenakan, pedangdut asal Kabupaten Banyuwangi tak kunjung hamil.

Foto 2 dari 10
instagram.com @fitricarlina

Merasakan hal tersebut, Fitri mengaku sempat gundah dan resah serta ia juga merasakan terpuruk karena tekana dari lingungannya karena masih belum dikaruniai momongan.

Foto 3 dari 10
instagram.com @fitricarlina

Fitri Carlina sendiri telah menikah dengan suaminya, Hendra Sumendap pada tahun 2014 silam. Rumah tangga mereka sudah 9 tahun bersama.

Foto 4 dari 10
instagram.com @fitricarlina

Demi bisa diberi momongan, Fitri Carlina pun sampai mengunjungi semua dokter kandungan di Indonesia untuk program memiliki anak bahkan sampai ke luar negeri juga lho.

Foto 5 dari 10
instagram.com @fitricarlina

Dengan usaha yang dilakukannya, Fitri masih belum membuahkan hasil. Wanita berusia 35 tahun ini terus pasrah terkait diberi sang buah hati.

Foto 6 dari 10
instagram.com @fitricarlina

Meski begitu, sang suami, Hendra pun memberikan jawaban yang cukup tegas bahwa dirinya akan bersama dengan Fitri Carlina melansir dari merdeka.com.

Foto 7 dari 10
instagram.com @fitricarlina

"Fitri sempat pernah bilang sama aku misalkan mau nikah lagi buat dapetin anak dari wanita lain aku diizinin. Cuman saya ingat janji saya dulu waktu nikah saya memberanikan diri mengambil alih tanggung jawab orangtua Fitri saya ambil alih dan saya berjanji sama Tuhan ngurus Fitri sampe akhir, ya?" ungkap Hendra.

Foto 8 dari 10
instagram.com @fitricarlina

Bahkan hingga sekarang, rumah tangga mereka yang sudah bersama selama 9 tahun ini tetap baik-baik saja dan selalu bahagia.

Foto 9 dari 10
instagram.com @fitricarlina

Bahkan 9 tahun bersama, Fitri dan suami pun tetap harmonis dalam rumah tangga mereka. Didoakan keluarga Fitri dan sang suami dikaruniai anak ya KLovers. Aamiin.

Foto 10 dari 10
instagram.com @fitricarlina

Dan terbaru, Fitri Carlina dan sang suami beberapa hari kemarin baru saja ke tanah suci untuk jalankan ibadah umrah.

Read More

Load More