Alasan Amanda Manopo Yakin Menikahi Kenny Austin, Pilihan Terbaik dan Terakhir
Instagram/thebridestory
Amanda Manopo dikenal sebagai sosok yang tidak mudah membuka hati. Namun, Kenny Austin berhasil membuktikan keseriusannya hingga membuat Amanda yakin untuk melabuhkan hatinya. Menurut sang kakak, Angelica Manopo, Kenny adalah pilihan terbaik dan terakhir bagi adiknya.
Perjalanan cinta keduanya memang tidak banyak terekspos, namun keluarga melihat adanya kesungguhan yang luar biasa dari Kenny.
Ikuti juga berita Amanda Manopo lainnya di Liputan6.com.
Angelica sebagai kakak, dapat merasakan betapa besar cinta Kenny kepada Amanda. Usaha yang ditunjukkan Kenny selama ini menjadi salah satu faktor yang membuat keluarga besar memberikan restu penuh atas pernikahan yang digelar pada Jumat (10/10/2025).
"Pastinya untuk Amanda sendiri, yang aku tahu Amanda bukan tipikal orang yang mudah gitu untuk menentukan tujuan hatinya. Gitu. Tapi aku percaya pilihan dia, dia itu Kenny, Kenny Austin, itu adalah pilihan dia yang terakhir dan pilihan yang terbaik gitu," ujar Angelica saat ditemui di kawasan SCBD, Jumat (10/10/2025).
Lebih jauh, Angelica melihat bahwa Amanda dan Kenny adalah pasangan yang saling berusaha untuk menjadi lebih baik. Keduanya menunjukkan komitmen yang kuat untuk membangun hubungan yang serius. Bagi keluarga, hal ini menjadi fondasi penting dalam sebuah pernikahan.
"Karena dia juga melihat kesungguhan hati dari Kenny, terus aku juga bisa melihat gitu betapa, betapa Kenny itu mencintai Amanda seperti apa gitu," katanya.
"Jadi bisa dikatakan aku bisa melihatlah gitu effort-nya dia selama ini dari Kenny, baik itu Amanda juga masing-masing mereka benar-benar memperlihatkanlah satu sama lain kalau mereka tuh saling mencintai gitu dan sama-sama saling sungguh-sungguh untuk belajar untuk menjadi pasangan yang lebih baik gitu di ke depan hari," sambungnya.
Suami Angelica, Indra, juga melihat Amanda dan Kenny sebagai pasangan yang saling melengkapi. Kebahagiaan mereka terpancar jelas, terutama di hari pemberkatan. Menurutnya, dunia seakan menjadi milik mereka berdua.
"Kalau ngomongin hubungan Kenny dan Amanda, sejujurnya kita melihat, ya, selalu melihat mereka berdua saling melengkapi, ya. Tentunya ya, kalau dilihat tadi mungkin sempat ke-spill ya," kata Indra.
"Tadi momen pemberkatannya, ya, mereka lagi bahagia, tentunya mereka saling melengkapi, mereka benar-benar saling, ya bagaimana sih dua insan menjadi satu, mereka berbahagia dan pokoknya mereka merasa benar-benar dunia milik mereka berdua sendirilah," sambung Indra.