Dinda Kirana Nyanyi Bareng Adrian Khalif di SCTV Awards, Akui Deg-degan Hingga Latihan Intens

Aktris Dinda Kirana tak hanya tampil sebagai pembaca nominasi di SCTV Awards 2025. Ia juga memberikan sebuah kejutan dengan tampil bernyanyi di atas panggung megah tersebut, berkolaborasi dengan penyanyi yang tengah naik daun, Adrian Khalif.

Meski sudah terbiasa dengan sorotan kamera, Dinda mengaku sangat gugup saat harus tampil bernyanyi. Baginya, bernyanyi dan berakting adalah dua dunia yang sangat berbeda dan memiliki tingkat kesulitan yang tak sama.

Simak juga beritanya di Liputan6.com. 

Foto 1 dari 7
Instagram/sctv

"Happy banget, tadi habis ngerayain SCTV Awards 2025," ucapnya di Studio 6 Emtek, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (24/10/2025). "Terus bisa sempat collab juga sama Adrian," Dinda menambahkan.

 

Foto 2 dari 7
Instagram/sctv

Kolaborasi ini menjadi sebuah tantangan tersendiri baginya. Dinda, yang lebih sering berakting di depan kamera, harus kembali melatih vokalnya agar bisa tampil maksimal. Ia mengaku hanya memiliki waktu latihan yang sangat singkat, yang membuatnya semakin merasa deg-degan.

Foto 3 dari 7
KapanLagi.com/Sahal Fadhli

"Kayaknya aku nyanyi tuh khusus di event SCTV aja deh," candanya. "Jadi kayak benar-benar latihannya tuh kayak cuman dua kali. Habis itu itu kayak macu adrenalin banget sih gitu, tapi ya seru, seru banget," jelasnya.

Foto 4 dari 7
KapanLagi.com/Sahal Fadhli

Penampilannya bersama Adrian membawakan lagu hits Sialan pun menuai pujian dari banyak pihak. Adrian sendiri sempat memuji suara Dinda yang dianggapnya bagus. Menanggapi pujian tersebut, Dinda justru merasa masih harus banyak belajar.

Foto 5 dari 7
KapanLagi.com/Sahal Fadhli

"Dipuji sama penyanyi sih seneng ya, cuman aku masih banyak harus belajar juga," ujarnya merendah.

Foto 6 dari 7
Instagram/sctv

Menurutnya, untuk bisa menjadi seorang penyanyi profesional, dibutuhkan jam terbang dan pengalaman yang jauh lebih banyak. "Even penyanyi sendiri pun kayaknya butuh experience dan, dan jam terbangnya tuh perlu," tegasnya.

Foto 7 dari 7
Instagram/sctv

Meskipun penuh dengan rasa gugup, penampilan duet Dinda Kirana dan Adrian Khalif berhasil menjadi salah satu momen paling menyegarkan dan tak terduga di malam puncak SCTV Awards 2025.

Read More

Load More