Erika Carlina Spill Isi Chat dengan DJ Panda: Silahkan Lanjutin Ngarangnya Mas

Erika Carlina buka suara mengenai responnya usai DJ Panda memberikan klarifikasi. Lewat unggahan emosional di Instagram dan kanal "Queen Sera Sera", ia menunjukkan bukti chat sekaligus mengungkapkan berbagai tekanan dan teror yang dialaminya.

Lewat beberapa unggahan foto dan isi chat, Erika Carlina menunjukkan bahwa klarifikasi yang disampaikan DJ Panda tidak sejalan dengan kenyataan. Erika Carlina menegaskan bahwa keputusan ini diambil bukan semata menyoroti kisah asmaranya, tetapi lebih kepada efek psikologis dari dugaan fitnah, intimidasi, dan perundungan yang ia hadapi selama hamil. Selengkapnya cek di sini KLovers.

Foto 1 dari 8
(credit: Instagram.com/eri.carl/)

Postingan awal Erika Carlina muncul sesaat setelah klarifikasi dari DJ Panda dirilis. Erika Carlina membalas lewat Instagram, membantah tegas apa yang disampaikan DJ Panda dan menyebut dirinya justru korban manipulasi narasi.

Foto 2 dari 8
(credit: Instagram.com/eri.carl/)

"Nasehat aja ya, kalo mau ngarang cerita boleh. Asal pas buktinya keluar, jangan diganti lagi ceritanya. Nanti keliatan banget pembohongnya. Udah, gitu aja. Silahkan lanjutin ngarangnya, mas," tulis Erika Carlina di saluran Queen Sera Sera.

Foto 3 dari 8
(credit: Instagram.com/eri.carl/)

Erika Carlina mengungkap bahwa dirinya membatalkan rencana pernikahan dengan DJ Panda. "Aku yang membatalkan pernikahan, ya benar. Tapi aku TIDAK PERNAH menyuruh dia DIAM," tulis Erika Carlina di saluran Queen Sera Sera. Ia menegaskan bahwa tuduhan menyembunyikan identitas ayah biologis calon anaknya adalah bohong besar. Hal itu justru memicu tekanan psikologis yang membuatnya tak stabil.

Foto 4 dari 8
(credit: Instagram.com/eri.carl/)

Dalam salah satu isi chat yang diunggah, Erika menyebut DJ Panda menyatakan hubungan mereka hanyalah gimmick. DJ Panda diduga ingin mencuci namanya dengan menjatuhkan Erika, yang saat itu memilih diam karena malu dengan kondisi kehamilannya.

Foto 5 dari 8
(credit: Instagram.com/eri.carl/)

Erika mengaku kerap mendapat teror, mulai dari tekanan verbal hingga penyebaran privasi. Bahkan, foto USG dan alamat rumah sakit tempat Erika periksa dibagikan ke grup fans DJ Panda, membuat Erika takut untuk kontrol kehamilan.

Foto 6 dari 8
(credit: Instagram.com/eri.carl/)

"Aku dirusakin mentalnya gakpapa, tapi jangan anak aku. Anak aku nih belum lahir, mau dirusakin juga kah kondisinya," Erika Carlina menegaskan bahwa tekanan emosional ini bisa berdampak pada calon bayinya.

Foto 7 dari 8
(credit: Instagram.com/eri.carl/)

Erika Carlina mengunggah beberapa momen dirinya menangis dan frustasi. Ia menyebut keluarga, sahabat dan manajernya terus memberi dukungan.

Foto 8 dari 8
(credit: Instagram.com/eri.carl/)

Meski publik mempertanyakan sikap diam Erika Carlina, ia menjelaskan bahwa proses hukum telah berjalan sejak awal. Ia hanya memilih tidak mempublikasikan karena harus fokus menjalani kehamilan yang sudah mendekati waktu persalinan.

Ikuti kabar terbaru selebriti hanya di Kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?

Read More

Load More