Jadi Ibu Tiga Anak, 8 Potret Olla Ramlan yang Masih Cocok dan Cantik Pakai Seragam SMA
Instagram.com/ollaramlan
Beberapa waktu lalu Ussy Sulistiawaty mengadakan acara ulang tahunnya. Banyak artis yang diundang ke acara tersebut. Konsepnya pun sangat unik, yaitu anak sekolah. Alhasil semua tamu undangan dari berbagai kalangan usia wajib mengenakan outfit ala SMA. Banyak yang mencuri perhatian, salah satunya Olla Ramlan. Meski sudah tak muda lagi dan memiliki 3 orang anak. Olla masih terlihat cantik dan kece dalam balutan seragam SMA.
Olla Ramlan hadir di perayaan ulang tahun Ussy Sulistiawaty. Dengan mengenakan seragam SMA.
Beneran masih cocok kayak anak SMA banget ya KLovers? Pakai kacamata pula.
Waduh, ini sih anak SMA hits pada masanya. Sepatu dan tas aja branded tuh.
Tak hanya seragam SMA, ada pula yang memakai seragam guru, seru juga ya.
Tampak cetar mengenakan seragam SMA. Katanya sih 'geng borju'.
Olla Ramlan tampak menikmati acara tersebut, ia mengabadikan momen bertemu teman-temannya.
Berasa liat anak SMA hits lagi reuni nggak sih? Tetap terlihat stylish.
Olla Ramlan menolak tua banget nih, padahal udah punya 3 anak, masih cocok aja jadi anak SMA.