Momen Chacha Frederica & Dico Ganinduto Diberhentikan Polisi saat Nyetir di Australia, Mobilnya Sempat Dikira Curian
(credit: Instagram.com/chafrederica/)
Pasangan publik figur Chacha Frederica dan Dico Ganinduto mengalami momen tak terduga saat mengendarai mobil di Australia. Dalam perjalanan usai mengunjungi destinasi liburan, keduanya diberhentikan oleh mobil polisi.
Bukan karena melanggar batas kecepatan seperti yang mereka duga pada awalnya, melainkan karena alasan lain. Momen ini terekam dalam video yang diunggah Chacha Frederica melalui akun Instagram pribadinya pada 14 Juli 2025. Selengkapnya cek di sini KLovers.
Momen awal terjadi saat Chacha Frederica dan sang suami sedang berkendara di jalanan Australia. Namun, keduanya tiba-tiba diberhentikan oleh polisi. Awalnya mereka mengira sedang melaju terlalu cepat melebihi batas kecepatan.
"Subhanallah, turun gunung eh Qodarulloh kita di stop polisi. Kirain karna kita nyetir melebihi speed limit." Tulis Chacha Frederica dalam unggahan Instagram.
Ternyata, polisi punya alasan berbeda dari dugaan awal sang artis. Polisi mengungkap bahwa mobil yang mereka gunakan dilaporkan sebagai kendaraan curian pada Oktober 2024, jauh sebelum kedatangan mereka di Australia.
"Ada laporan mobil kita dicuri, mereka bilang kayak yang pasti ini nggak dicuri sama kita karena bulan Oktober, jadi jelas itu sebelum kita datang Australia. Dia ngomong gitu, tapi mereka harus cek semuanya." ungkapnya.
Pihak kepolisian tetap melakukan pemeriksaan menyeluruh atas laporan sebelumnya. Chacha Frederica dan sang suami mengikuti sesuai arahan polisi.
"Polisi Australia justru mengajak mereka berbincang, bahkan bertanya dengan obrolan ringan. Polisinya baik si malah jadi ngajak ngobrolin. 'Kamu liat kangaroo nggak tadi di sana, nah kita udah ngikutin kalian dari sana." Sambungnya.
Dalam video terdengar, pihak polisi juga melakukan pengecekan adanya pengaruh alkohol ataupun tidak saat mengendarai mobil tersebut. Tentu saja, Chacha Frederica dan sang suami tenang lantaran sebagai muslim tidak boleh minum alkohol.
"Anyway kita muslim juga tidak boleh, mau nyetir atau tidak. Alhamdulillah, everything is good." jelasnya.
Sementara itu, Dico Ganinduto menghadapi situasi tersebut dengan santai dan semua berjalan lancar tanpa hambatan. Pasangan ini kemudian diperbolehkan melanjutkan perjalanan mereka.
Ikuti kabar terbaru selebriti hanya di Kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?