Padahal Cantik & Ramping, Paula Verhoeven Akui Pernah Dibully Karena Postur Badannya yang Tinggi
Instagram @paula_verhoeven
Paula Verhoeven memenuhi setiap kriteria dari seorang model, Cantik & postur tubuh yang tinggi semampai. Namun siapa sangka jika dirinya pernah dibully karena tinggi badannya tersebut.
Seperti apa ceritanya? Simak selengkapnya di sini.
Rupanya wanita secantik Paula Verhoeven juga nggak lepas dari bullyan. Dirinya mengungkapkan jika pernah mendapatkan body shaming saat ia masih kecil karena tinggi tubuh yang dimilikinya tersebut.
Dibully iya waktu kecil, waktu SD apalagi aku waktu itu di Semarang. Jarang banget liat orang tinggi apalagi cewek, makanya sering dibully dulu, ungkap Paula dilansir Youtube Fuji An.
Meskipun begitu, Paula menyebut jika bullyan yang didapatkan olehnya sebatas verbal.Tak ada yang berani untuk beradu fisik dengannya.
"Cuma bully-nya cuma verbal, gak ada yang berani gimana-gimana. Aku orang tinggi dikatain tinggi terus, kata Paula Verhoeven.
Diketahui jika Paula memang sudah memiliki tinggi di atas rata-rata semenjak sekolah. Bahkan saat duduk di bangku SMP, tingginya sudah mencapai 170 cm.
"Aku dari kecil udah panjang (tinggi tubuh). Yang aku inget itu aku SMP 170 cm. Karena waktu itu inget ikut ekstrakulikuler basket atau apa terus ada yang bilang '170 ya?'. Ada keturunan Belanda, kata Paula Verhoeven.
Kini tinggi Paula sudah mencapai 183 cm. Dirinya juga menyebut jika sang suami, Baim Wong tak mempermasalahkan tinggi badannya tersebut.
"(Terganggu) Enggak, dia cuma pernah bilang 'gausah pake heels', ya 'gak usah kamu larang juga aku udah capek', karena kan tiap hari kerja pake heels di fashion show. Jadi kalau hariannya aku pake flat, pungkasnya.