Potret Antonio Blanco Jr di Pernikahan Kakaknya, Dihadiri Banyak Teman Artis

Aktor muda Antonio Blanco Jr baru saja menghadiri momen bahagia sang kakak. Sebagai adik, Antonio ikut mendampingi sang kakak dalam upacara pernikahan adat Bali yang mewah. Melalui akun Instagram, aktor 26 tahun ini membagikan momen di pernikahan sang kakak. Penasaran, seperti apa potretnya?

Baca berita terbaru Antonio Blanco lainnya di liputan6.com.

Foto 1 dari 7
(credit: instagram/antonioblancojr)

Antonio Blanco Jr menemani sang kakak sejak masa persiapan pernikahan. Sehari sebelum acara, Antonio berpose selfie dengan sang kakak calon pengantin yang tampak ceria. 

Foto 2 dari 7
(credit: instagram/antonioblancojr)

Antonio Blanco Jr tampil memukau di Hari H pernikahan sang kakak. Antonio mengenakan baju adat Bali yang bernuansa gelap dan mewah. 

Foto 3 dari 7
(credit: instagram/antonioblancojr)

Antonio Blanco Jr tampil gagah dengan busana adat Bali di pernikahan sang kakak. Senyumnya memancarkan karisma yang menawan. 

 

Foto 4 dari 7
(credit: instagram/antonioblancojr)

Antonio Blanco Jr bukan hanya hadir, ia punya andil penting di upacara pernikahan sang kakak. Antonio bertugas membawa payung dalam upacara pernikahan adat Bali.

Foto 5 dari 7
(credit: instagram/antonioblancojr)

Tak berhenti di situ, Antonio Blanco Jr juga melakukan beberapa tradisi. Di momen ini, Antonio tampak serius menjalani prosesi adat di pernikahan kakaknya.

Foto 6 dari 7
(credit: instagram/antonioblancojr)

Selama acara pernikahan, Antonio Blanco Jr dan keluarganya selalu tampil kompak. Mereka semua mengenakan baju adat Bali yang bernuansa ungu, hitam, dan emas yang tampak mewah.

Foto 7 dari 7
(credit: instagram/rio.stokhorst)

Pernikahan kakak Antonio Blanco Jr dihadiri banyak artis ternama. Antonio tampak hangat menyambut rekan-rekan seprofesinya, termasuk Rionaldo Stockhorst dan Indra Brasco yang hadir bersama pasangannya.

Temukan berbagai potret menarik selebriti lainnya di kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?

Read More

Load More