Potret Nia Ramadhani di Perilisan Novel Perdananya 'CERITA ADE', Ditemani Suami - Ada Shireen Sungkar Serta Aming
KapanLagi.com®/Bayu Herdianto
Nia Ramadhani merilis novel berjudul CERITA ADE yang merupakan kumpulan tulisan Nia Ramadhani saat berada di panti rehabilitasi dan dirangkum dengan apik oleh penulis ternama, Pidi Baiq sebagai editor. Istri Ardi Bakrie ini menceritakan kisah hidupnya lewat CERITA ADE dan berharap pembaca bisa mengambil pembelajaran dari situ. Yuk intip potret lengkapnya!
Nia Ramadhani awalnya menulis di FAN Camp dan sama sekali tidak terpikir untuk membuatnya dalam buku.
Dalam novelnya, Nia menceritakan kisah hidupnya yang diwarnai hitam-putih kehidupan, dimulai dari masa kanak-kanak saat dirinya ingin merintis karier sebagai artis hingga mampu lepas dari jeratan narkoba setelah menjalani rehabilitasi selama 10 bulan, belum lama ini.
"Ini soal perjalanan seorang tokoh bernama Ade dari masa kecil sampai dengan besar. Banyak pelajaran yang bisa diambil bukan hanya dari kebaikan tapi juga dari kesalahan yang dia lakukan mungkin bisa kita pelajari," tuturnya.
Melalui novelnya juga, Nia ingin memberitahu kepada pembacanya bahwa dirinya selalu bisa bangkit dari keterpurukan dan bisa melalui berbagai cobaan dalam hidup.
Nia Ramadhani bersyukur memiliki support system yang luar biasa, salah satu hal yang membuatnya bisa kembali dari keterpurukan.
Di hari perilisan novelnya, Nia Ramadhani juga ditemani oleh orang-orang terdekatnya. Terlihat Ardi Bakrie mendampingi, hingga Aming, dan Shireen Sungkar turut hadir.
"Kalau di awal tidak ada bersedih dan menyesal, itu bohong. Karena sudah pasti. Alhamdulillah, aku bisa (bangkit)," ungkap Nia.
"Karena setiap ada hujan badai, pasti akan ada pelangi. Kadang-kadang orang tidak bisa melewati itu. Alhamdulillah, dengan support system aku, aku bisa menemukan pelangi aku," tuturnya.
Novel berjudul CERITA ADE ini sendiri telah terbit dan tersedia di berbagai toko buku!