Potret Puput Nastiti dan Ibunda Ahok Yang Selalu Terlihat Akur, Mertua - Menantu Kompak Abis Bikin Netizen Iri

Kisah rumah tangga Ahok dan Puput Nastiti Devi memang selalu mencuri perhatian netizen. Terlebih, keduanya juga sudah dikaruniai anak-anak yang lucu dan menggemaskan.

Kedekatan antara Puput dan ibunda Ahok juga kerap menjadi sorotan. Seperti apa potretnya?

Foto 1 dari 8
credit: instagram/btpnd

Kedekatan antara Puput Nastiti Devi dan ibunda Ahok sudah bukan jadi rahasia lagi. Keduanya kerap memamerkan momen kebersamaan di media sosial Instagram.

Foto 2 dari 8
credit: instagram/btpnd

Setiap tahun, Puput dan Ahok selalu kompak memberikan kejutan manis untuk sang ibu tercinta di hari ulang tahunnya.

Foto 3 dari 8
credit: instagram/btpnd

Kekompakan mertua dan menantu itu tentu saja sangat mencuri perhatian. Terlebih, ibunda Ahok terlihat sangat menyayangi Puput.

Foto 4 dari 8
credit: instagram/btpnd

Tampak di foto, Puput sudah dianggap selayaknya anak sendiri oleh ibunda Ahok. Begitupun sebaliknya.

Foto 5 dari 8
credit: instagram/btpnd

Momen manis keduanya selalu sukses terekam oleh kamera. Mereka juga kerap mengabadikannya dalam sebuah photoshoot keluarga.

Foto 6 dari 8
credit: instagram/btpnd

Banyak sekali netizen yang iri melihat betapa kompaknya ibunda Ahok dan sang menantu. Akur sekali ya mereka!

Foto 7 dari 8
credit: instagram/btpnd

Nggak hanya acara ulang tahun, Puput dan sang mertua juga kerap jalan-jalan dan makan bersama di setiap waktu luang mereka.

Foto 8 dari 8
credit: instagram/btpnd

Nah, bagaimana menurut KLovers soal kedekatan mertua dan menantu yang satu ini? Jangan lupa tinggalkan komentar ya!

Read More

Load More