Potret Perjalanan Cinta Ryota 'ONE OK ROCK' dan Michelle Lavigne, Kini Resmi Bercerai

Kabar mengejutkan datang dari bassist ONE OK ROCK, Ryota Kohama. Setelah delapan tahun menikah, Ryota resmi berpisah dengan sang istri, Michelle Lavigne yang merupakan adik dari penyanyi pop-punk, Avril Lavigne. Pasangan ini menikah sejak 2017 dan telah dikaruniai seorang putri.

Lewat unggahan di Instagram pribadi Ryota, Ia dan Michelle sepakat mengumumkan keputusan mereka untuk berpisah secara baik-baik. Yuk, intip kembali perjalanan cinta mereka dari awal hingga kini memutuskan untuk berpisah.

Baca berita tentang artis lainnya di Liputan6.com.

Foto 1 dari 10
instagram.com/ryota_0809

Ryota dikenal sebagai bassist band rock Jepang populer, ONE OK ROCK. Ia jatuh cinta pada Michelle Lavigne, adik dari penyanyi kelas dunia, Avril Lavigne. Hubungan mereka berjalan manis dan akhirnya berlabuh di pelaminan.

Foto 2 dari 10
instagram.com/ryota_0809

Pernikahan mereka diumumkan langsung oleh Avril lewat unggahan di Instagram. Avril menuliskan pesan penuh doa dan kebahagiaan untuk pasangan baru tersebut. Ryota dan Michelle pun terlihat bahagia di hari spesial mereka.

Foto 3 dari 10
instagram.com/ryota_0809

Tak lama setelah pernikahan, Ryota mengunggah foto berpelukan dengan Michelle. Keduanya tampak tersenyum cerah, menikmati momen baru sebagai pasangan suami istri. "Aku sangat bahagia bisa menikah dengan Michelle," tulis Ryota.

Foto 4 dari 10
instagram.com/ryota_0809

Masih di tahun yang sama, Oktober 2017, Ryota mengumumkan kelahiran anak pertamanya. Ia mengunggah foto di rumah sakit bersama Michelle dan bayi mungil mereka. Wajah bahagia terpancar dari keluarga kecil ini.

Foto 5 dari 10
instagram.com/ryota_0809

Setelah kehadiran sang buah hati, kehidupan Ryota dan Michelle makin lengkap. Mereka kompak mengasuh anak sambil tetap menjalani kesibukan masing-masing. Kehangatan keluarga mereka kerap terlihat dalam unggahan media sosial.

Foto 6 dari 10
instagram.com/ryota_0809

Ryota dan Michelle sering membagikan momen liburan keluarga. Dari pantai hingga taman bermain, keduanya selalu tampil sederhana namun penuh cinta. Tak ketinggalan, sang anak ikut menikmati waktu berkualitas bersama kedua orang tuanya.

Foto 7 dari 10
instagram.com/ryota_0809

Keluarga kecil ini juga punya anjing lucu bernama Betty yang selalu hadir di berbagai foto mereka. Betty menjadi bagian dari kebersamaan Ryota dan Michelle sejak awal pernikahan. Mereka sering terlihat menghabiskan waktu bermain bersama.

Foto 8 dari 10
instagram.com/ryota_0809

Pada 30 September 2025, Ryota dan Michelle sama-sama mengunggah pengumuman di Instagram. Mereka menulis pesan dalam bahasa Jepang dan Inggris tentang keputusan untuk berpisah. Keduanya tidak menjelaskan alasan pasti perceraian tersebut.

Foto 9 dari 10
instagram.com/ryota_0809

"Setelah bertahun-tahun bersama, kami memutuskan untuk berpisah sebagai pasangan," tulis keduanya. Ryota dan Michelle juga menegaskan bahwa mereka tetap saling mendukung sebagai orang tua dan berterima kasih atas doa dan pengertian dari para penggemar.

Foto 10 dari 10
instagram.com/ryota_0809

Kini, Ryota tetap aktif bersama ONE OK ROCK yang tengah menjalani tur bertajuk DETOX di Eropa. Meski berpisah, ia dan Michelle tetap menjaga hubungan baik demi anak mereka. Semoga keputusan ini jadi langkah terbaik untuk keduanya.

Read More

Load More