10 Bintang Korea yang Bebas Wajib Militer, Fans Nggak Bakal Kangen Ditinggal Tapi Malah Sedih Saat Tahu Alasannya

Wajib militer adalah sesuatu yang cenderung ditakuti oleh fans K-Pop dan pecinta drakor karena bintang favorit mereka akan absen dalam waktu yang cukup lama saat menjalaninya. Namun, ada beberapa bintang Korea yang diketahui bebas wajib militer karena satu dan lain hal. Intip selengkapnya yuk!

Foto 1 dari 10
ARENA

Bintang 'STEEL RAIN' Jung Woo Sung tidak bisa mendaftar wajib militer karena putus sekolah akibat tumbuh dalam keadaan sulit. Menurut Korea Herald, calon tentara seharusnya memiliki ijazah SMA untuk mendaftar wamil. Namun, aturan ini sudah tidak berlaku lagi karena telah dicabut pada tahun 2021.

Foto 2 dari 10
NYLON

Eun Ji Won juga dibebaskan dari wajib militer karena kurangnya syarat pendidikan. Eun Ji Won yang sekolah di Hawaii saat SMP menjadi murid pindahan di Kent Foreigners School ketika kembali ke Korea. Namun, pendidikannya tidak diakui. Eun Ji Won hanya dipandang sebagai lulusan SMP, yang membuatnya bebas wamil.

Foto 3 dari 10
ONE

Aktor 'MY LOVE FROM THE STAR' Park Hae Jin dinyatakan bebas wamil pada tahun 2004. Pengacara sang aktor mengatakan pada tahun 2010 bahwa Park Hae Jin menerima pembebasan karena perjuangannya melawan depresi dan fobia sosial.

Foto 4 dari 10
NYLON

Bintang 'HOSPITAL PLAYLIST' Jo Jung Suk dibebaskan dari wajib militer karena keadaan keluarga. Aktor berusia 40 tahun ini menjadi pengasuh utama dan satu-satunya tulang punggung bagi ibunya setelah kehilangan ayahnya di usia dini.

Foto 5 dari 10
HanCinema

Hampir mirip dengan kasus Jo Jung Suk, komedian Jeong Jun Ha juga dibebaskan dari wajib militer karena dia adalah satu-satunya anak laki-laki dari generasi keempat keluarganya.

Foto 6 dari 10
Sports Chosun

Yoo Ah In bebas wamil karena masalah kesehatan. Ia didiagnosis menderita tumor tulang pada tahun 2015. Ia juga mengalami cedera otot bahu saat syuting 'TOUGH AS IRON' (2013) dan 'VENETIAN' (2015).

Foto 7 dari 10
Story J

Seo In Guk sempat masuk wamil pada Maret 2017. Empat hari kemudian, Seo In Guk dibebaskan dari wajib militer karena cedera pergelangan kaki Osteochondritis dissecans yang parah.

Foto 8 dari 10
Marie Claire

Jang Dong Gun menderita pneumotoraks ketika masih SMA yang membuatnya dirawat di rumah sakit untuk operasi besar. Karena kondisi tersebut membuatnya sulit bahkan untuk menyelesaikan studinya, dia dibebaskan dari wajib militer.

Foto 9 dari 10
Esquire

Kim Woo Bin yang didiagnosis menderita kanker Nasofaring pada tahun 2017 sempat hiatus untuk menjalani pengobatan dan treatment radiasi. Ia juga dibebaskan dari wajib militer karena kondisi kesehatannya.

Foto 10 dari 10
ELLE

Simon Dominic tidak bisa ikut wamil karena cedera di mata kirinya. Rapper populer Korea Selatan tersebut dilaporkan mengalami kerusakan retina di mata kirinya karena kecelakaan masa kecil.

Read More

Load More