8 Potret Anna MEOVV yang Disebut Sebagai Visual Idol Generasi Ke-5!
Tanaka Anna atau Anna adalah salah satu anggota dari girl grup MEOVV. Anna berasal dari Jepang dan lahir pada 17 November 2005. Sebelum debut bersama MEOVV, Anna dikenal sebagai model sekaligus seorang aktris di Jepang. Setelah debut bersama MEOVV, Anna sukses menjadi perbincangan di kalangan fans karena visualnya yang menawan dan disebut sebagai visual idol generasi ke-5.
Anna merupakan member ke 5 yang dikenalkan oleh THE BLACKLABEL ke publik sebagai member MEOVV.
Nama lengkapnya adalah Tanaka Anna, Anna lahir di Jepang pada tanggal 17 November 2005.
Sebelum debut bersama MEOVV, Anna diketahui adalah seorang model sekaligus aktris di Jepang.
Anna seringkali menjadi perbincangan dikarenakan Anna mempunyai visual yang mirip dengan Tzuyu TWICE. Gimana nih, menurut kalian beneran mirip ngga sih?
Mempunyai visual yang sangat cantik dan tubuh proposional, Anna disebut mempunyai body goals idaman para wanita.
Anna merupakan satu-satunya member MEOVV yang berasal dari Jepang.
Potret cantik nan centil Anna pada saat tampil di salah satu music show. Jadi salting deh di kedipin sama Anna~
Tampil dengan gaya rambut pigtail, Anna sukses mencuri hati para fans dengan visualnya yang menawan.