Intip 8 Fakta Unik Ryujin ITZY yang Jarang Orang Tahu, Bikin Iri Karena Beruntung dan Berbakat
instagram.com/ryujin__itzy
Siapa sih yang tidak tahu girl group asal Korea, ITZY. ITZY adalah salah satu girl group yang berada di bawah naungan JYP ENTERTAINMENT. Ryujin adalah center dari girl group K-Pop tersebut. Ryujin memiliki nama panjang Shin Ryujin yang lahir pada 17 April 2001, maka dari itu Ryujin memiliki zodiak Aries. Masih belia dan juga berbakat, Ryujin terkenal punya visual yang menawan dan juga memiliki bakat rap juga dance dalam ITZY.
Banyak fakta dari Ryujin ITZY yang menarik untuk dibahas, terutama bagi para MIDZY nih. Yuk, intip beberapa fakta unik Ryujin ITZY yang jarang orang tahu seperti berikut ini!
Ryujin lahir di Seoul, Korea Selatan. dengan kebangsaan Korea, Ryujin turut memberikan banyak prestasi melalui bakatnya menjadi seorang idol yang dikagumi banyak orang. Fans Ryujin berasal dari berbagai macam negara loh. Terutama di Indonesia. Siapa nih MIDZY Indonesia yang bias nya adalah Ryujin?
Ryujin merupakan salah satu lulusan dari Hanlim ART SCHOOL. Jurusannya saat itu adalah tari. Pas banget nih dengan keahliannya dalam menjadi dancer, dibarengi penyanyi dan juga rapper dalam ITZY.
Ryujin sudah tampil di publik loh sebelum debut dalam group ITZY. Ryujin pernah tampil dalam video BTS yang bertajuk 'Love Yourself Highlight Reel' yang dipasangkan dengan personil BTS, J-Hope dan Jimin.
Ryujin adalah pribadi yang lembut dan suka menjaga anggota lainnya dalam ITZY. Ryujin selalu memberikan dukungan kepada member lain dengan perkataan. Love languange Ryujin sepertinya word of affirmation ya guys?
Ryujin mendapatkan tawaran casting dari JYP ENTERTAINMENT saat sedang menonton idolanya yaitu, GOT7.
Ryujin pernah ikut survival show dan punya bakat yang diatas rata-rata. Ryujin menjadi pemenang pertama dalam kategori tim putri.
Ryujin suka banget loh dengan kucing. Buktinya, Ryujin memiliki dua ekor kucing yang punya nama imut Byulie dan Dallie.
Sisi keberuntungan lain yang dimiliki Ryujin selain berbakat adalah Ryujin merupakan anak seorang kepala rumah sakit di Korea Selatan. Meskipun begitu, Ryujin tidak pernah sombong dan memanfaatkan priviledge nya tersebut sebaik mungkin.