MV aespa 'Dirty Work', Ketika Kecantikan Karina Dkk Makin Membahana Ketika 'Bekerja Kotor'

aespa kembali memeriahkan panggung K-Pop lewat EP Dirty Work dan track berjudul sama. Begitu MV Dirty Work dirilis pada Jumat siang (27/6/2025) WIB, fans K-Pop pun dibuat kembali mengakui tentang kerennya Karina, Giselle, Winter dan Ningning.

Yuk kita kupas pesona cewek-cewek kesayangan MYs ini yang semakin menjadi di MV Dirty Work!

 
Foto 1 dari 9
SM Entertainment

Karina membuka MV 'Dirty Work' dengan pesona yang luar biasa membuktikan visualnya. Apalagi lirik pertama yang dinyanyikannya adalah 'world domination'.

Foto 2 dari 9
SM Entertainment

Giselle di era 'Dirty Work' sukses mencuri hati MYs dan fans K-Pop termasuk di Indonesia. Apalagi ketika Giselle menyanyikan lirik 'I'm not an it girl, more like hit girl'. Pas banget!

Foto 3 dari 9
SM Entertainment

Winter dengan contact lense biru selalu membuat banyak fans terpesona. Apalagi ketika dia duduk di atas truk crane.

Foto 4 dari 9
SM Entertainment

Ningning semakin hot saja. Dia yang pertama benar-benar 'kotor' menari di atas lumpur. Tatapan matanya wow sekali!

Foto 5 dari 9
SM Entertainment

Nah ini Karina dengan rambut blonde dan duduk di atas lumpur. Kotor tapi justru aura girl crushnya semakin kuat.

Foto 6 dari 9
SM Entertainment

Salah satu part Giselle yang viral hingga membuat banyak fangirl mabuk kepayang dengan auranya yang semakin aur-auran.

Foto 7 dari 9
SM Entertainment

Winter yang berhasil menampilkan aura 'dingin' meski harus berkotor-kotor dengan lumpur.

Foto 8 dari 9
SM Entertainment

Hujan membuat Ningning malah semakin hot. Sekali lagi, caranya menatap ke kamera sangat pro!

Foto 9 dari 9
SM Entertainment

aespa memang layak dicintai dan didukung terus kan? Siapa nih yang sayang Karina, Giselle, Winter dan Ningning?

Read More

Load More