7 Potret Terbaru Lee Jun Young, Aktor Tersibuk Tahun Ini dengan Visual yang Bikin Klepek-Klepek
(credit: instagram/real_2junyoung)
Baru-baru ini, aktor Korea Selatan, Lee Jun Young mengunggah foto profil terbarunya. Foto ini diunggah lewat akun media sosial pribadinya.
Dalam foto itu terlihat penampilan Lee Jun Young mengenakan kemeja putih transparan dengan visual yang memukau yang langsung menarik perhatian warganet. Tak hanya karena visual, perannya dalam berbagai drama Korea juga berhasil menyita perhatian publik. Yuk lihat potret Lee Jun Young berikut ini.
Aktor Lee Jun Young baru-baru ini menarik perhatian publik berkat mengunggah foto profil terbarunya lewat media sosial. Visualnya dalam foto tersebut pun dibanjiri pujian.
Dalam foto tersebut, terlihat Lee Jun Young mengenakan kemeja putih transparan yang memberikan kesan clean pada penampilannya. Pola pada kemeja tersebut membuat penampilannya cukup simple namun tidak membosankan.
Outfitnya tersebut dipadukan dengan celana panjang hitam, membuat penampilannya terlihat lebih rapi dan minimalis.
Di foto lain berformat hitam putih, Lee Jun Young terlihat menawan dengan jaket kulit warna hitam. Visualnya di sini berhasil membuat banyak orang terpukau.
Tak hanya visual dalam foto terbarunya saja, perannya dalam berbagai drama Korea pun ikut membuat warganet terpukau. Lee Jun Young bahkan sering disebut sebagai aktor tersibuk karena tahun ini ia telah berperan dalam 5 drama Korea sekaligus.
Kelima drama tersebut antara lain, THE QUEEN WHO CROWNS, MELO MOVIE, WHEN LIFE GIVES YOU TANGERINE, WEAK HERO CLASS 2, dan PUMP UP THE HEALTHY LOVE.
Dari kelima drama tersebut, tiga di antaranya ia berperan sebagai karakter utama. Hal ini cukup membuktikan kemampuan akting Lee Jun Young memang tak main-main.
Mau baca update terbaru selebriti Korea lainnya? Yuk baca sekarang di KapanLagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?