Sukses Besar dengan 'MARRY MY HUSBAND', Na In Woo Bakal Menjalankan Wajib Militer - Bikin Fans Nggak Siap Berpisah

Wajib militer merupakan salah satu momok yang paling ditakuti oleh fans K-Pop dan drama Korea. Bagaimana tidak, mereka harus berpisah sementara dengan idola mereka yang mengemban tanggung jawab pada negara dalam jangka waktu yang telah ditentukan.

Baru-baru ini, giliran fans Na In Woo yang harus menguatkan hati saat mengetahui bintang drakor 'MARRY MY HUSBAND' tersebut akan mendaftar wajib militer. Simak selengkapnya yuk!

(AYO JOIN CHANNEL WHATSAPP KAPANLAGI.COM BIAR NGGAK KETINGGALAN UPDATE DAN BERITA TERBARU SEPUTAR DUNIA HIBURAN TANAH AIR DAN JUGA LUAR NEGERI. KLIK DI SINI YA, KLOVERS!)

Foto 1 dari 10
instagram.com/10042n00

Pada tanggal 15 Februari 2024, dikabarkan bahwa Na In Woo yang belakangan banyak disorot karena aktingnya di 'MARRY MY HUSBAND' meminta untuk menunda wajib militernya.

Foto 2 dari 10
instagram.com/10042n00

Bukannya tanpa alasan, rupanya aktor ganteng kelahiran 17 September 1994 tersebut menunda jadwal masuk wamil untuk menikmati liburan bersama cast 'MARRY MY HUSBAND'.

Foto 3 dari 10
instagram.com/10042n00

Liburan yang seluruh biayanya ditanggung tersebut dikabarkan menjadi hadiah dari tvN sebagai bentuk ucapan selamat kepada para pemeran atas kesuksesan drama mereka.

Foto 4 dari 10
Naver

Pada hari yang sama, perwakilan Na In Woo mengonfirmasi kabar tersebut dalam sebuah pernyataan resmi yang dikeluarkan pihak agensi.

Foto 5 dari 10
COSMOPOLITAN

"Kami berharap (Na In Woo) bisa ikut liburan setelah mendapat izin dari Administrasi Tenaga Kerja Militer." ujar perwakilan Na In Woo.

Foto 6 dari 10
tvN

Kabar yang menyangkut wamil tersebut dengan cepat menjadi viral di dunia maya dan memicu kepanikan di kalangan fans Na In Woo.

Foto 7 dari 10
tvN

Ternyata, banyak fans yang tidak mengetahui bahwa Na In Woo masih belum menjalankan wajib militer di usianya yang hampir memasuki kepala tiga.

Foto 8 dari 10
tvN

Seperti diketahui, ada banyak aktor dan idol K-Pop kelahiran 1994 seusia Na In Woo yang sudah menyelesaikan wajib militer mereka.

Foto 9 dari 10
tvN

Tentunya kepergian Na In Woo menunaikan wajib militer bakal menjadi momen yang bikin kangen dengan bintang '2 Days 1 Night' ini.

Foto 10 dari 10
tvN

Tapi bagaima pun juga, pastinya kita semua berharap agar Na In Woo bisa menjalankan wamil dengan baik dan segera kembali menyapa penggemar dengan karya-karya hebatnya.

Read More

Load More