Kapanlagi.com - Sederet drama Korea bertemakan kerajaan tidak sedikit menghadirkan kisah tentang selir Raja. Drama Korea tentang selir menyoroti kehidupan mereka dan posisinya di istana sebagai pendamping Raja.
Serial drama Korea dengan latar kerajaan sering kali menggambarkan kisah kehidupan para raja Korea mulai dari masa Dinasti Goryeo, Dinasti Joseon hingga Kerajaan Silla. Di antaranya banyak kisah tentang drama Korea bertema saeguk, ada yang menyoroti kehidupan Ratu dan para selir Raja.
Jika kamu termasuk penggemar drama Korea tentang selir kerajaan terbaik, tidak ada salahnya nonton beberapa rekomendasinya di bawah ini. Berikut rekomendasi drama Korea tentang selir kerajaan yang sayang dilewatkan. Pastikan simak sinopsis dan alur ceritanya ya KLovers.
| Rating | 8.1/10 IMDB |
| Episode | 60 episode |
| Durasi | 1 jam 5 menit |
| Tayang | Viki |
| Pemain | Han Hyo Joo, Ji Jin Hee, Lee So Yeon |
Kisah bermula ketika sang Raja mengangkat Dong Yi sebagai salah satu selirnya. Sang Raja tertarik pada sosok Dong Yi yang pintar. Kehadiran Dong Yi ini justru mengusik salah satu selir raja bernama Jung Hui Bin. Alhasil Dong Yi turut masuk dalam intrik politik di istana. Dalam drama ini, Dong Yi nantinya akan melahirkan putra yang menjadi penerus Raja.
Â
| Rating | 8.5/10 IMDb |
| Episode | 17 episode |
| Durasi | 1 jam 20 menit |
| Tayang | Viki |
| Pemain | Lee Junho dan Lee Se Young |
Mengangkat genre romantis dan melodrama, drama ini akan menyoroti kisah cinta sang raja dengan dayang istana bernama Sung Deok Im. Nantinya dayang istana ini akan menjadi selir bernama Sung Ui Bin.
Â
| Rating | 7.6/10 IMDb |
| Episode | 24 episode |
| Durasi | 1 jam 5 menit |
| Tayang | Viki |
| Pemain | Yoo Ah In, Kim Tae Hee, dan Hong Soo Hyun |
Dalam drama ini penonton akan melihat perjalanan Jang Ok Jung sebelum menjadi selir. Ia ternyata pernah menjadi perancang busana hingga membuat kosmetik pada Joseon. Kehadirannya di istana berhasil membuat Putra Mahkota yang kemudian menjadi Raja jatuh cinta.
Â
| Rating | 8.5/10 IMDb |
| Episode | 16 episode |
| Durasi | 1 jam 10 menit |
| Tayang | Netflix |
| Pemain | Kim Hye Soo, Kim Hae Sook, Choi Won Young dan lainnya |
Pasalnya, sang Ratu akan berjuang mempertahankan kursi tahta untuk anak-anaknya. Sedangkan, Raja yang memiliki banyak selir juga punya banyak anak. Mereka turut ingin ambil bagian mengambil tahta penerus Raja. Para selir ini mendapat support penuh ibu mertua Ratu Im Hwa Ryeong yang membuatnya harus lebih kuat berjuang untuk melindungi anak-anaknya.
Â
| Rating | 7.5/10 mydramalist |
| Episode | 23 episode |
| Durasi | 60 menit |
| Tayang | Viki |
| Pemain | Seo In Guk, Lee Sung Jae, Jo Yoon Hee dan lainnya |
Namun, anak selir ini berhasil menjadi putra mahkota yang dikenal dengan nama Pangeran Gwang Hae. Kehadirannya di istana menimbulkan sejumlah konflik. Ia tidak hanya menghadapi anak Raja tidak sah lainnya melainkan juga keluarga dari sang ayah yang ikut menginginkan tahta.
Itulah drama Korea tentang selir kerajaan yang sayang dilewatkan. Drama-drama di atas dapat menjadi tontonan menarik buatmu penggemar drakor sageuk.
Â