Kapanlagi.com - Drama VINCENZO sukses jadi kesayangan para fans drakor, hingga tiap episodenya selalu ditunggu-tunggu. Bukan hanya diwarnai penampilan dan akting keren Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin, tapi juga kehadiran Ok Taecyeon yang berperan sebagai Jang Joon Woo.
Di empat episode awal, personel 2PM itu menjadi anak magang yang bekerja bareng Hong Cha Young (Jeon Yeo Been). Nggak butuh waktu lama, Jang Joon Woo pun naik status jadi karyawan tetap. Apa tips suksesnya?
Disiplin waktu jadi salah satu kriteria penting bagi anak magang. Seperti yang ditunjukkan Jang Joon Woo yang memilih naik skuter listrik ke kantor. Hemat waktu katanya, sehingga dapat membantu mentornya, Hong Cha Young lebih awal. Selain menunjukkan keseriusan selama bekerja, datang tepat waktu juga membantumu membangun kepercayaan.
Saat magang, ada banyak hal yang bakal ditemui. Sayangnya, tidak semua orang punya banyak waktu untuk menjelaskan secara detil. Pasang mata dan telinga, karena kamu dituntut untuk lebih tanggap dan cepat menyelesaikan pekerjaan yang diberikan, seperti Jang Joon Woo yang langsung gercep mengerjakan permintaan Hong Cha Young.
Kena marah atasan saat pekerjaanmu belum beres atau kurang sempurna itu wajar. Jangan dimasukkan ke dalam hati apalagi baper hingga mempengaruhi produktivitas kerjamu. Hal ini terlihat dari beberapa episode awal VINCENZO yang memperlihatkan Jang Joon Woo selalu tersenyum meskipun sering diomeli atasannya.
Saat magang, mungkin kamu akan menemui beberapa rahasia perusahaan yang cukup penting. Jangan membocorkannya pada orang lain, seperti yang dilakukan olej Jang Joon Woo yang menyimpan trik penting yang dimiliki Hong Cha Young untuk memenangkan kasus di pengadilan.
Sifat yang satu ini bakal membuat dirimu lebih menonjol dan mudah dikenali. Tapi, meskipun mudah bergaul dan bisa akrab dengan para karyawan lainnya, tetap pertahankan sikap profesional selama jam kerja. Kelebihan ini dimiliki Jang Joon Woo yang dikenal oleh rekan kerja maupun atasan di firma hukum.
Selain supel, banyak rekan kerja yang menyukai pribadi yang humoris seperti Jang Joon Woo dengan tingkahnya yang lucu. Sekali lagi, ingatkan diri untuk tidak mengabaikan profesionalitas. Apalagi membuat jokes yang dapat merusak imej-mu sendiri, atau lebih buruk lagi menyinggung perasaan orang-orang di tempat magangmu.
Tidak ada salahnya untuk sedikit âmenjual diriâ, dengan menawarkan kemampuan yang dimiliki. Seperti Jang Joon Woo yang bukan hanya lulusan sekolah hukum, tapi juga jago mengoperasikan komputer dan bisa berbahasa inggris.
Kesempatan magang jangan disia-siakan, apalagi jika mendapatkan tempat yang selama ini diidam-idamkan. Jangan hanya duduk di balik meja, dorong diri untuk proaktif dan aktif bertanya pada para karyawan lainnya.
Meskipun hanya berstatus anak magang selama beberapa waktu, jangan sungkan untuk menawarkan bantuan, termasuk mengungkapkan ide yang dimiliki. Cara ini membuatmu tampak menonjol, seperti Jang Joon Woo yang dilirik oleh para petinggi firma hukum tempatnya magang.
Punya kesempatan untuk mencicipi dunia kerja, penampilanmu pun tetap perlu perhatian. Sesuaikan dengan peraturan yang ada, tentunya tetap memertahankan kerapian dan aspek profesional. Tinggal padupadankan saja busana kerja yang sudah dimiliki sebelumnya. Jang Joon Woo misalnya mengenakan OOTD berupa celana kain, kemeja, dasi, dan jas, karena koleganya sesama pengacara mengenakan pakaian yang sama rapinya.
Alternatif lainnya, kamu bisa mencontek penampilannya saat mengenakan kemeja yang ditumpuk dengan sweater tipis, blazer, celana kain, dan white sneakers. Tinggal lengkapi dengan aksesoris wajib yang menunjang penampilanmu sebagai anak magang seperti jam tangan, tas, dan sepatu. Selamat magang!