Kapanlagi.com - Dizkorea baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-4. Mereka pun membuat acara perayaan ulang tahun bertajuk #DIZKORE4EVER yang digelar di The DEN of Kalaha, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (3/9).
"Acara hari ini itu kita merayakan ulang tahunnya Dizkorea yang keempat. Sebetulnya ulang tahun Dizkorea itu tanggal 31 Agustus cuma karena weekdays jadi kita geser weekend tanggal 3 September ini," ujar xxnorm selaku Managing Director Dizkorea.
Dizkorea pun berharap acara-acara berikutnya akan tetap ramai dihadiri oleh K-Popers. xxnorm juga ingin suatu saat nanti bisa membuat acara yang lebih besar lagi dan bisa merangkul semua usia. Khususnya para K-Popers yang sudah memiliki anak.
"Sebenarnya kalau (acara) Dizkorea berikutnya kita penginnya apa ya karena banyak teman-teman kita yang sudah mempunyai anak dan keluarga kadang kalau acara yang terlalu malam mereka agak sungkan membawa keluarganya. Kita pengin bikin (acara) dari sore kayak ada pikniknya dulu terus kita mengajak teman-teman komunitas buat buka booth dan bazar juga. Intinya penggabungan dari semua range usia bisa menikmati," pungkasnya.
Â
Selama acara berlangsung para K-Popers terlihat sangat menikmati acara sambil bernyanyi dan berjoget bersama. Melihat antusias mereka yang hadir dalam acara #DIZKORE4EVER, xxnorm pun tak menyangka. Ia juga merasa semenjak pandemi justru makin banyak pendengar lagu K-Pop.
"Sebenarnya kalau lihat dari antusiasnya gue sangat terkejut sih. Karena gue sama anak-anaknya itu jatuhnya generasi dua K-Kpop lah. Makin ke sini apalagi saat pandemi kita nggak pernah offline sama sekali selama dua tahun. Ini hitungannya (acara) offline kedua kita setelah pandemi. Kita melihat antusias mereka ini pada saat pandemi ternyata makin banyak ya penggemar Korea," ungkapnya.
Â
Seperti biasa event Dizkorea pastinya menampilkan DJ yang memainkan lagu-lagu Korea. Selain ada penampilan DJ xxnorm di akhir acara, #DIZKORE4EVER juga menampilkan DJ lainnya mulai dari Friday Noraebang, Isaroundyou, Brmdty, Dadank Uljima, Park Ki Ran dan Gondang Sonsistem.
"Kalau rangkaian acara Dizkorea kali ini sih masih sama seperti biasanya kita memberikan lagu-lagu yang baru, mengedukasi para sobat Dizkorea yang hadir biar mengetahui lagu-lagu Korea itu tidak hanya K-Pop aja tapi ada R&B, hip hop, indie dan macam-macam lah," papar xxnorm.
Â