Sinopsis Drama Korea UNMASKED (2025), Drakor Terbaru Kim Hye Soo Bergenre Misteri Komedi


Showbiz | Kamis, 16 Januari 2025 16:44
Kapanlagi.com -

UNMASKED jadi salah satu drama Korea terbaru yang berhasil mencuri perhatian penonton. Pasalnya, drama Korea ini hadir dengan cerita unik yang memadukan investigasi, komedi, dan konflik penuh kejutan. Kisah ini menghadirkan perjalanan menegangkan tim investigasi jurnalisme bernama Trigger yang harus menghadapi tantangan besar untuk menyelamatkan karier mereka.

Salah satu daya tarik utama UNMASKED adalah kehadiran karakter yang kuat, seperti pemimpin tim Trigger yang dikenal penuh rasa keadilan dan percaya diri. Di balik aksi mereka yang berani mengungkap kejahatan tersembunyi dengan berbalut elemen komedi. Alhasil, tak hanya menyajikan cerita yang seru, UNMASKED juga menghadirkan pesan moral mendalam.

Penasaran, seperti apa cerita lengkap dari drama Korea UNMASKED? Langsung saja simak ulasan sinopsisnya berikut ini.

1 dari 3 halaman

1. Sinopsis UNMASKED

Sinopsis UNMASKED (credit: mydramalist)

UNMASKED mengisahkan perjalanan tim investigasi Trigger, sebuah acara jurnalisme yang fokus mengungkap kasus-kasus tak terselesaikan. Dipimpin oleh Oh So-ryong, seorang pembawa acara yang gigih dan berani, tim ini menghadapi berbagai rintangan untuk membongkar kebenaran di balik kasus-kasus besar yang sering kali diabaikan oleh aparat hukum.

Oh So-ryong dikenal tidak hanya membacakan hasil investigasi, tetapi juga terjun langsung ke lapangan bersama Han Do, produser junior, dan Kang Ki-ho, asisten produser. Mereka berusaha mengumpulkan bukti valid yang dapat memperkuat laporan mereka. Dalam prosesnya, aksi mereka sering kali menyerupai investigasi kepolisian, menjadikan setiap episode penuh dengan ketegangan dan kejutan.

Bergabungnya Han Do ke dalam tim Trigger menambah elemen komedi yang menyegarkan. Kepribadiannya yang mandiri dan sering bertindak spontan menciptakan dinamika baru dalam tim. Meski begitu, tujuan mereka tetap sama, yaitu menyelamatkan program mereka yang terancam dihentikan akibat tekanan dari berbagai pihak.

Puncak konflik terjadi ketika tim Trigger diberi tugas besar untuk memecahkan kasus dingin yang sudah 20 tahun tidak terselesaikan. Kasus ini melibatkan seorang aktor terkenal yang menghilang tanpa jejak. Dengan waktu yang semakin terbatas, tim Trigger harus berjuang keras agar bisa menyelamatkan pekerjaan mereka sekaligus mengungkap kebenaran di balik misteri yang mereka hadapi.

Namun, perjalanan ini tidak mudah. Meski investigasi mereka berhasil memecahkan beberapa kasus besar, hal ini juga menyebabkan mereka kehilangan dukungan dari pengiklan utama. Situasi ini membuat mereka berada di ujung tanduk, tetapi semangat dan kerja keras tim Trigger menjadi kunci untuk menghadapi segala rintangan.

2. Daftar Pemain UNMASKED

Daftar Pemain UNMASKED (credit: mydramalist)

Drama UNMASKED diperkuat oleh jajaran aktor berbakat yang berhasil menghidupkan setiap karakter dengan sempurna. Berikut adalah daftar pemain dan peran mereka:

- Kim Hye Soo berperan sebagai Oh So-ryong.

- Jung Sung Il memerankan Han Do.

- Joo Jong Hyuk tampil sebagai Kang Gi Ho.

- Shin Jung Keun berperan sebagai Koo Hyeong Tae.

- Lee Hae Young memerankan karakter Park Dae Yong.

- Jang Hye Jin hadir sebagai Hong Na Hui.

3. Fakta Drama Korea UNMASKED

Fakta Drama Korea UNMASKED (credit: mydramalist)

Drama UNMASKED yang tayang perdana pada 15 Januari 2025. Sejauh ini, drama ini telah mendapatkan rating yang cukup memuaskan yaitu 7,7 di situs MyDramaList. Drama ini disutradarai oleh Yoo Sun-dong, yang dikenal melalui karyanya seperti The Uncanny Counter dan Bad and Crazy. Naskahnya ditulis oleh Kim Ki-ryang, menjadikan UNMASKED sebagai salah satu drama paling dinantikan di tahun ini.

UNMASKED direncanakan memiliki 12 episode dengan durasi sekitar 1 jam 10 menit per episode. Drama ini tayang eksklusif di Disney+ setiap hari Rabu, sehingga kalian bisa menikmati ceritanya secara rutin. Selain alur yang menegangkan, drama ini juga menawarkan sinematografi yang memukau, membuat setiap adegan terasa nyata dan penuh emosi.

Tidak hanya itu, drama ini juga mengangkat isu-isu sosial yang relevan, seperti keberanian dalam mengungkap kebenaran meski menghadapi risiko besar. Hal ini menjadikan UNMASKED bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga inspirasi bagi penontonnya.

Itulah ulasan sinopsis, daftar pemain, dan beberapa fakta drama Korea UNMASKED yang padukan elemen misteri dan komedi. Temukan sinopsis drama Korea menarik lainnya di kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?

(kpl/psp)