Kapanlagi.com - EXTRAVAGANZA pernah jadi salah satu acara komedi sketsa yang paling populer pada masanya. Saat tayang di awal tahun 2000-an, EXTRAVAGANZA telah berhasil melambungkan banyak nama mulai dari Tora Sudiro, Aming, Tike Priatnakusumah, Ronal Surapradja, dan masih banyak lagi lainnya.
Kesuksesan EXTRAVAGANZA kemudian disusul versi lainnya yaitu EXTRAVAGANZA ABG yang tayang hingga tahun 2010. Sebagaimana judulnya, pada saat itu, EXTRAVAGANZA ABG dibintangi bintang muda seperti Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Asha Syara, dan lain sebagainya.
Setelah 12 tahun berselang, kira-kira seperti apa kabar terbaru dari para pemain EXTRAVAGANZA ABG? Daripada penasaran, langsung saja intip beberapa potret dan kabar terbaru mereka berikut ini.
Sebelum menikah, pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sudah saling mengenal sejak lama. Keduanya juga termasuk dalam pengisi acara EXTRAVAGANZA ABG. kini Raffi dan Nagita dikenal sebagai selebriti pasangan sultan. Berbagai bisnis yang dijalankan pasangan yang menikah pada 17 Oktober 2014 ini sukses besar.
Artis cantik Nia Ramadhani juga termasuk salah satu pengisi EXTRAVAGANZA ABG. Kehadiran Nia Ramadhani kala itu turut meramaikan suasana. Nia mulai menjauh dari dunia hiburan sejak menikah dengan pengusaha sukses Ardi Bakrie. Meski begitu, kehidupan Nia yang penuh kemewahan tetap sering jadi sorotan.
Saat mengisi EXTRAVAGANZA ABG, karier Laudya Cynthia Bella sedang berada di puncak. Kini, Bella mulai membatasi kariernya di dunia hiburan. Bella memilih lebih fokus mengurus bisnis pakaian hijab yang dia rintis. Sejak bercerai, Bella juga belum terlihat punya pasangan baru.
Kehadiran Olga Syahputra di EXTRAVAGANZA ABG berhasil jadi magnet tersendiri. Setiap celotehan Olga selalu berhasil mengundang tawa. Sayangnya, celoteh lucu sang komedian tersebut tak dapat lagi kita nikmati. Olga telah berpulang sejak 27 Maret 2014 silam.
Nama Fitri Tropica mulai dikenal luas berkat EXTRAVAGANZA ABG. Fitri hadir dengan karakter yang unik dan cukup nyentrik. Saat ini, Fitri Tropica sudah menikah dan jadi ibu dua orang anak. Di instagram, Fitri masih sering membuat konten lucu bersama suami dan anaknya.
Sama seperti Fitri Tropica, Nycta Gina juga dikenal luas di EXTRAVAGANZA ABG. Nycta Gina dikenal berkat karakter Jeng Kellin yang unik dan nyentrik. Kini Gina sudah menikah dan punya dua orang buah hati. Gina juga rajin membuat konten lucu di instagram.
Selain Olga Syahputra, Cecep Reza juga jadi pemain EXTRAVAGANZA ABG yang telah berpulang. Cecep meninggal dunia pada 19 Desember 2019 lalu. Sebelum berpulang, Cecep telah lebih dahulu meninggalkan dunia akting dan memilih jadi fotografer.
Itulah di antaranya beberapa potret dan kabar terbaru pemain EXTRAVAGANZA ABG. Gimana KLovers, jadi kangen aksi lucu mereka ya?