Kapanlagi.com - Tidak banyak yang tahu bahwa Ongky Alexander sudah menikah lagi. Setelah cerai dari Paula Soroinsong beberapa tahun lalu, Ongky sempat menduda cukup lama.
Namun kini ia sudah menikah lagi dan bahagia bersama istri barunya. Bersama sang istri, Ongky menghadiri pertunangan anak perempuannya, Sasqia Alexander yang baru saja digelar.