Memperingati momen spesial bersama denagn orang terdekat memang akan terasa lebih menyenangkan. Hal yang sama juga belum lama ini dirasakan oleh presenter kocak Indra Bekti. Merayakan ulang tahun-nya yang ke-40 tahun pada tanggal 28 Desember 2017 ini, Indra mendapatkan kejutan dari sang istri yakni Aldila Jelita, keluarga dan para sahabatnya. Yuk simak keseruan mereka di sini!
Tepat pada hari Kamis (28/12) kemarin, sosok presenter kocak Indra Bekti merayakan momen ulang tahun-nya yang ke-40 tahun. Hari spesial tersebut pun terlihat semakin menyenangkan dengan kejutan dari istri, keluarga dan sahabat.