Rayen Pono: Permintaan Maaf Ahmad Dhani Bukan dari Hati, Proses Hukum Tetap Jalan
Rayen Pono menegaskan bahwa dirinya belum menerima permintaan maaf tulus dari Ahmad Dhani atas penghinaan terhadap marganya. Menurut Rayen, pernyataan Dhani yang viral di video bukanlah permintaan maaf yang mencerminkan rasa bersalah secara moral.
"Belum itu bukan permintaan maaf itu, harus dibedakan permintaan maaf karena tuntutan vonis itu beda dengan permintaan maaf yang datang dari perasaan bersalah, itu kan terkait MKD," tegas Rayen saat ditemui di Polda Metro Jaya, Senin (19/5/2025).
Artikel terkait: Kronologi Awal Perseteruan Ahmad Dhani dan Rayen Pono
Selengkapnya bisa kamu temukan di Liputan6
Ia menambahkan bahwa proses hukum tidak akan berhenti hanya karena ada pernyataan maaf di ruang publik.
"Tapi ini kan terkait proses hukumnya jadi beda, permintaan maaf tidak serta merta membatalkan proses hukum ya dan bagi saya secara moral sama sekali belum ada permintaan maaf," lanjutnya.
Hak Cipta: KapanLagi.comĀ®/Budy Santoso
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
