Song Ji A yang merupakan salah satu kontestan program Netflix Single's Inferno sedang marak disorot di Korea. Selain karena kepribadiannya yang sassy dan aura seksinya, kemewahan kehidupan Ji A juga kerap mencuri perhatian. Pakaian dan barang-barangnya serba branded. Ditambah lagi, dia juga tinggal di sebuah apartemen mewah lho. Penasaran seperti apa tampilan apartemennya? Intip bareng-bareng yuk.
Song Ji A tinggal di apartemen bergengsi Trimage di kawasan Seongsu, sebuah area yang dikenal sebagai Brooklyn-nya Seoul.