Karir Long bermula ketika ia mendapatkan tawaran dari Devon O'Brien, MGM Casting Agent, untuk membintangi sebuah iklan Pepsi bersama Clint Eastwood. Berangkat dari membintangi iklan, karir Long mulai merambah dunia perfilman, dimana Alvin and the Chipmunks merupakan satu dari sekian banyak film yang telah ia bintangi. Long juga tampil di sebuah acara serial milik NBC TV yang berjudul Ed pada tahun 2000 hingga 2004, berperan sebagai Warren Cheswick.
Dia juga sempat menjadi bintang tamu di dalam sebuah film dokumenter 2006 yang berjudul Wild West Comedy Show. Pada tahun 2007, dia tampil bersama Bruce Willis dalam film Live Free or Die Hard dan juga berperan dalam film Sasquatch Dumpling Gang.
Pada tahun 2008, Long bermain dalam sebuah film komedi berjudul Zack and Miri Make a Porno, dimana ia berperan sebagai Brandon St. Randy, seorang gay yang menjadi bintang film porno. Pada tahun 2009, ia membintangi film berjudul He's Just Not That into You bersama Ginnifer Goodwin dan juga film After.Life bersama Liam Neeson dan Christina Ricci.
Pada tanggal 7 hingga 18 Juli lalu ia tampil di Williamstown Theatre Festival produksi Samuel J. and K. pada 16 Agustus 2010 kemarin, ia membawakan acara WWE Monday Night RAW bersama Charlie Day dan Jason Sudeikis di Staples Center di Los Angeles.
Filmography:
1999 Galaxy Quest
2001 Happy Campers
2002 Crossroads
2003 Jeepers Creepers
2004 Dodgeball: A True Underdog Story
2005 Robin's Big Date
2006 The Sasquatch Gang
2007 Alvin and the Chipmunks
2008 Zack and Miri Make a Porno
2009 Drag Me to Hell
2010 Alvin and the Chipmunks 3 D
Oleh: Lusiana Distika Sari