PERSONAL
Natalie Maria Cole atau Natalie Cole dikenal sebagai aktris, penyanyi dan juga penulis lagu asal Amerika. Perempuan kelahiran Los Angeles, California, 6 Februari 1950 ini mengawali debut albumnya Inseparable (1975) di mana sebagai hit lagu This Will Be (An Everlasting Love).
KARIR
Dalam perjalanan berkaryanya, ia telah merilis dua puluh album rekaman, berikut ratusan single yang dinyanyikannya. Album-album tersebut di antaranya Natalie (1976), Unpredictable (1977), Natalie...Live! (1978), dan lain-lain. Sementara album terbarunya bertajuk Love Songs (2007).
Cole sendiri adalah anak perempuan dari musisi terkenal Nat King Cole. Setelah pada 1980-an karirnya sempat terhenti karena harus berurusan dengan perilaku buruk akibat minuman keras, Cole kembali menelurkan album DANGEROUS.
Cole kembali melemparkan single pada 1987 dengan titel Everlasting. Single ini berhasil terjual lebih dari 2 juta copy di Amerika Serikat. Bahkan berkat lagu I Live For Your Love, Cole berhasil memenangkan penghargaan Soul Train Award untuk kategori Female Single of The Year.
September 2008, Cole kembali membuktikan kualitas suaranya yang prima dengan meluncurkan album STILL UNFORGETTABLE. Bahkan berkat album ini, ia berhasil meraih penghargaan pada ajang insan musik Grammy Award ke-51 pada kategori Best Traditional Pop Vocal Album.
Dalam rangka promo tur albumnya ke Asia, pada 9 Maret 2009 Cole mengadakan pagelaran musik di Hotel Grand Melia Jakarta. Konser ini dikemas secara ekslusif dan glamor dengan kapasitas pengunjung untuk 2000 penonton.
Natalie Maria Cole atau Natalie Cole dikenal sebagai aktris, penyanyi dan juga penulis lagu asal Amerika. Perempuan kelahiran Los Angeles, California, 6 Februari 1950 ini mengawali debut albumnya Inseparable (1975) di mana sebagai hit lagu This Will Be (An Everlasting Love).
KARIR
Dalam perjalanan berkaryanya, ia telah merilis dua puluh album rekaman, berikut ratusan single yang dinyanyikannya. Album-album tersebut di antaranya Natalie (1976), Unpredictable (1977), Natalie...Live! (1978), dan lain-lain. Sementara album terbarunya bertajuk Love Songs (2007).
Cole sendiri adalah anak perempuan dari musisi terkenal Nat King Cole. Setelah pada 1980-an karirnya sempat terhenti karena harus berurusan dengan perilaku buruk akibat minuman keras, Cole kembali menelurkan album DANGEROUS.
Cole kembali melemparkan single pada 1987 dengan titel Everlasting. Single ini berhasil terjual lebih dari 2 juta copy di Amerika Serikat. Bahkan berkat lagu I Live For Your Love, Cole berhasil memenangkan penghargaan Soul Train Award untuk kategori Female Single of The Year.
September 2008, Cole kembali membuktikan kualitas suaranya yang prima dengan meluncurkan album STILL UNFORGETTABLE. Bahkan berkat album ini, ia berhasil meraih penghargaan pada ajang insan musik Grammy Award ke-51 pada kategori Best Traditional Pop Vocal Album.
Dalam rangka promo tur albumnya ke Asia, pada 9 Maret 2009 Cole mengadakan pagelaran musik di Hotel Grand Melia Jakarta. Konser ini dikemas secara ekslusif dan glamor dengan kapasitas pengunjung untuk 2000 penonton.