Kepribadian Asli Yoona Girls Generation, Bikin Semakin Jatuh Hati
Diterbitkan:
Yoona Girls Generation ©istimewa
Kapanlagi.com - Seperti yang diketahui, Yoona Girls Generation memenangkan Star Century Popularity Award (Actress) dari kategori film. Saat menerima penghargaan, sifat asli idol-aktris ini pun langsung ramai dibicarakan.
Yoona, D.O EXO, Park Bo Gum, dan Kim Yoo Jung naik ke atas panggung untuk menerima penghargaan Star Century Popularity Award. Giliran Kim Yoo Jung memberikan sambutan, terlihat member Girls Generation itu meminta D.O untuk bergeser.
Yoona Girls Generation meminta D.O bergeser agar mereka tidak masuk dalam frame saat Kim Yoo Jung memberikan sambutan di Baeksang. ©PannTernyata nih, karena angle kamera Yoona dan D.O terlihat tepat di belakang Kim Yoo Jung. Ingin memberikan panggung untuk Kim Yoo Jung saja, idol cantik itu meminta D.O untuk bergeser agar mereka tak muncul dalam frame.
Advertisement
Beberapa saat kemudian terlihat Park Bo Gum, D.O, dan Yoona kompak bergeser untuk memberikan panggung utama pada Kim Yoo Jung. Tiga seleb ini benar-benar cute.
Yoona, D.O, dan Park Bo Gum kompak bergeser untuk memberikan panggung pada Kim Yoo Jung. ©PannYoona pun kemudian mendapat pujian dari para netizen karena sikapnya yang perhatian itu. Hal tersebut membuktikan kalau para bintang ini selalu menghargai seleb lainnya.
"Benar-benar tak ada yang bisa dikritik dari kepribadian Yoona", "Mereka bertiga begitu cute, dan empat orang ini memang memberikan kesan yang luar biasa", "Apakah Yoona seorang malaikat? Dia begitu baik. D.O dan Park Bo Gum juga perhatian," tulis sederet netizen via Pann.
#Jangan Lewatkan
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(pan/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
