Olga Lydia: Depan Atau Belakang Layar, Sama Saja

Penulis: Mahardi Eka Putra

Diterbitkan:

Olga Lydia: Depan Atau Belakang Layar, Sama Saja KapanLagi.com. Foto: Ruswanto

Kapanlagi.com - Meski kini lebih sering berkutat di belakang layar, Olga Lydia ternyata masih senang bermain juga di depan layar. Dalam film pendek yang disutradarai Cathy Sharon, CICAK DI DINDING, ia menyempatkan diri berakting dengan nama-nama besar seperti Tio Pakusadewo, Sophia Latjuba, Rachel Maryam, Yama Carlos, dan lain-lain.Bagi Olga Lydia, berkiprah di dalam sebuah pembuatan film baik di depan layar atau di belakang layar adalah sebuah kebanggaan tersendiri. "Beruntung lah saya bisa terlibat dalam proses pembuatannya, apakah itu sebagai pemain, produser atau sutradara. Yang pasti saya sangat senang dapat kesempatan ini," ujarnya saat ditemui saat sela syuting, Edwin’s Galerry, Kemang, Jakarta Selatan, Senin (25/6).Dengan pemahamannya itu, Olga mengaku tak menemui masalah ketika dihadapkan pada pilihan untuk berkiprah di depan atau di belakang layar. Ia anggap masing-masing memiliki tantangannya sendiri.
"Sama aja antara depan dan belakang layar, sama-sama menikmati. Karena punya tantangan berbeda dan keseruan berbeda," pungkasnya.
 

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

(kpl/ato/dka)

Rekomendasi
Trending