Kapanlagi.com - Vino G Bastian didaulat memerankan karakter ayah dengan disabilitas intelektual sekaligus autis di film MIRACLE IN CELL NO 7. Untuk memperdalam karakternya, Vino pun mengamati seseorang yang alami kondisi tersebut.
"Ketika riset tidak lewat Google, tapi melihat langsung orang mana yang akan kita jadikan role model. Saat persiapan saya ambil satu orang, saya ikuti, saya videoin, untuk dibedah sama-sama," kata Vino dalam sesi virtual conference, Senin (11/5/2020).
"Karakter saya penyandang intelektual disabilitas dibarengi dengan autisme. Ada tiga psikolog dilibatkan, setiap adegan yang kita ciptakan, kita diskusikan dulu mungkin atau tidak mungkin. Ketika psikolog memberi lampu hijau mungkin dengan alasan seperti ini, dan tidak mungkin dengan alasan seperti ini, baru masuk adegan. Kita hati-hati sekali mengambil satu gesture atau kegiatan. Karena takutnya orang yang melihat akan bertanya. Jadi ini harus jeli," jelas suami aktris Marsha Timothy tersebut.
"Yang harus digarisbawahi, psikolog ini juga penonton film. Jadi mereka memahami aspek dramatisasi. Mereka tidak kemudian menjadi saklek, mereka memberikan logika dasar untuk kita olah bersama," tuntas Hanung dalam kesempatan yang sama.
(kpl/abs/pit)