Backstreet Boys & NSync Main Film Zombie, 1D Juga Ikut?
Diperbarui: Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Generasi 90-an pastinya ingat dua boyband besar asal Amerika Serikat yang terkenal saat itu, Backstreet Boys dan NSync. Dua penggemar grup tersebut juga berseteru di masanya berebut jadi yang terbaik, tapi siapa sangka kalau baik anggota BSB maupun NSYNC ternyata malah berteman.
Bertahun-tahun berlalu, Nick Carter dan AJ McLean dari BSB serta Joey Fatone akan membuat film zombie bareng-bareng. Menurut Buzz Feed, ketiganya mengumumkan kerja sama ini di Comic-Con 2015.

Nick Carter akan menulis skenario, menyutradarai, dan membintangi film kerja samanya dengan The Asylum yang bakal berjudul DEAD SEVEN. Nick dan Joey jadi pahlawan, sedangkan AJ sebagai karakter jahat.
Uniknya lagi nih, di Twitter Nick Carter terang-terangan mengajak personel boyband yang sedang fenomenal saat ini One Direction, Niall Horan. Nick menawari Niall peran sebagai adiknya.

"Oke @NiallOfficial. Aku tahu kita dari generasi yang berbeda, tapi maukah kamu berperan sebagai adikku dalam film zombie ini bersamaku?" tulis Nick menawari Niall peran. Sayangnya sampai berita ini dibuat, belum ada tanggapan dari personel tertua 1D.
Melihat BSB dan NSync bersatu saja sudah membuat Generasi 90-an heboh sendiri. Apa jadinya jika Niall Horan ikutan? Wah fans dari dua generasi pasti berbondong-bondong melihat DEAD SEVEN ke bioskop!
Simak berita lainnya!
(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)
(buz/pit)
Editor:
Rahmi Akbar Safitri
Advertisement
Batik Raya Indonesia
-
Fashion Selebriti Potret Wanda Hara Pakai Batik, Salfok ke Jenggot yang Bikin Makin Macho
-
Fashion Selebriti Indonesia Pesona Tara Basro Pakai Batik, Stylish Tabrak Motif dan Warna
More Stories
Advertisement
Advertisement