Spoiler bisa jadi perusak film itu sendiri jika 'ditumpahkan' terlalu banyak. Namun bukan berarti gerakan pemberantasan spoiler ini nggak bisa dilakukan, lho. Jeremy Renner contohnya. Pemeran Hawk Eye dalam THE AVENGERS ini menemukan sebuah metode untuk mencegah munculnya spoiler dalam film terbarunya THE AVENGERS: AGE OF ULTRON.
Saat ditanya lebih jauh tentang karakter misterius The Vision yang diperankan Paul Bettany, Jeremy hanya menjawab tidak tahu menahu soal itu. Seperti yang dilansir The Hollywood Reporter, ia mengungkapkan betapa mudah metode menyimpan bocoran a la dirinya. “Saya nggak pernah melihatnya (Vision). Saya selalu memalingkan wajah dan berusaha nggak melihatnya jadi saya masih bisa merasakan element of surprise ketika melihat filmnya nanti. Saya memang melihat Paul Bettany memerankan Vision. Tapi setelah itu kan tim visual efek memolesnya lagi. Jadi ini akan jadi kejutan buat semua orang,” jelasnya.
Nah, jadi begitu metodenya. Palingkan wajahmu saat muncul spoiler film atau serial tv favoritmu saat sedang browsing internet. Jika masih pop-up, close saja. Jika temanmu menceritakan jalan ceritanya, tutup saja mulutnya. Just kidding!
Memang kehadiran karakter baru, The Vision, yang diperankan Paul Bettany ini bikin penasaran. Apalagi Jeremy mengatakan akan ada kejutan yang diberikan Ultron dan Vision. Ini spoiler atau bukan, ya?
Sekuel kali ini menceritakan usaha Tony Stark menjalankan program damai untuk melindungi dunia setelah S.H.I.E.L.D jatuh. Ternyata ia malah membangkitkan musuh bernama Ultron (suaranya diisi oleh James Spader). Berhasilkah Tony Stark dan kawan-kawan menyelamatkan umat manusia yang ada di ambang kehancuran? Saksikan kisah selengkapnya, 1 Mei mendatang.
(cin/tch)