Wah, Karakter Pendukung Film Animasi Ini Lebih Populer!

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Wah, Karakter Pendukung Film Animasi Ini Lebih Populer!
Cars © Disney.com

Kapanlagi.com - Sudah tak terhitung jumlah dari film animasi yang telah ditayangkan di dunia dan mendapatkan kepopuleran. Kali ini tak hanya anak-anak yang suka menonton, namun orang tua pun suka dengan kartun masa kini. Jalan cerita yang selalu berbeda menghadirkan rasa cinta tersendiri bagi yang melihatnya.
Namun tak selalu jalan cerita yang membuat para penonton menyukainya, tak jarang orang akan suka pada karakter yang ada dalam film tersebut. Berbagai tokoh unik dan lucu menghiasi sepanjang film dan mereka memiliki penggemar tersendiri baik tua maupun muda. Sebut saja seperti Lightning McQueen dari CARS, Donkey dalam SHREK, atau Sid di ICE AGE.
Tapi tak semua penonton menyukai tokoh utama yang menjadi pusat perhatian dalam film animasi tersebut. Banyak yang juga menyukai tokoh atau sampingan yang justru dianggap lebih menarik dan lebih lucu dibandingkan karakter utama. Berikut ini adalah beberapa dari supporting characters dalam film animasi terkenal yang lebih populer dibanding tokoh utama. Cek siapa saja mereka di sini.

1. Tow Mater

Disney.com

Tow Mater adalah karakter yang pertama kali muncul tahun 2006 dalam film CARS dan diisi suaranya oleh Larry The Cable Guy. Ia merupakan sidekick dan sahabat dari tokoh utama CARS yaitu Lightning McQueen. Kendaraan dengan bentuk tow truck ini lebih populer dari McQueen karena sifat yang diperankannya.

Kelakuan yang bodoh dan lucu dalam setiap adegan membuatnya banyak disukai fans dari film tersebut. Setiap tingkahnya menghadirkan tawa bagi yang menontonnya, ditambah dengan penjiwaan yang baik dari sang pengisi suara. Mimik dan ekspresi wajah serta ciri khas gigi menonjol membuat Mater populer dan mudah dikenali oleh anak-anak.

Ia sebenarnya digambarkan memiliki warna biru, namun lama kelamaan tubuhnya berkarat karena usia, namun justru itu yang membuatnya tak mudah dilupakan. Mater juga dikenal karena keahliannya untuk berjalan mundur tanpa melihat dan mampu untuk menghindari tabrakan selama melakukannya.

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

2. Scrat

Facebook.com/pages/Scrat

Karakter ini selalu hadir dalam setiap film ICE AGE walaupun bukan sebagai tokoh utama. Ia hanya muncul sebagian baik pada awal, tengah, maupun pada akhir film. Walaupun hanya tampil dalam beberapa potong adegan, justru ia yang paling dikenal dalam animasi tersebut dan menjadi ikon tersendiri dalam ICE AGE.

Scrat digambarkan sebagai seekor tupai yang selalu mencari biji kenari yang sangat disukainya. Walaupun hanya terlihat dalam penggalan scene, justru dirinya yang mencolok dalam film karena sejak ICE AGE pertama hingga keempat tak pernah melewatkan penampilan dirinya mengejar kenari. Setiap adegan yang menokohkan dirinya selalu saja mengocok perut pemirsa yang melihat karena Scrat selalu saja mendapatkan kesialan saat ingin mendapatkan makanan favoritnya.

Ia mendapat rating lebih tinggi daripada tokoh utama ICE AGE seperti Manny, Diego dan Sid. Porsi peran yang sedikit justru membuatnya lebih populer dan kemunculannya selalu dikaitkan dengan film tersebut.

3. Puss In Boots

Shrek.com

Tokoh yang satu ini muncul dalam salah satu film kartun yang hits yaitu SHREK. Tak ada nama spesifik yang dimilikinya dan ia hanya dipanggil Puss in Boots, tokohnya diadaptasi dari dongeng anak-anak yaitu Kucing Bersepatu Bot. Antonio Banderas dipilih sebagai pengisi suara dari kucing yang unik ini.

Ia digambarkan sebagai kucing ksatria yang mampu bertarung layaknya Zorro, hal ini cocok dengan Banderas yang pernah memerankan tokoh tersebut. Dengan bahasa dan logat Spanyol yang dibawakannya membuat karakter ini mempunyai penggemar tersendiri. Bahkan Puss In Boots dibuatkan film tersendiri karena kepopulerannya tersebut.

Tak hanya itu yang membuatnya terkenal, kucing yang macho ini juga dikenang karena bisa melakukan hal yang lucu. Puss In Boots memasang wajah memohon yang sangat lucu ketika ia menginginkan sesuatu dan inilah yang paling diingat oleh penonton.

4. Minions

Facebook.com/minions

Makhluk kecil berwarna kuning ini sedang populer di kalangan pecinta film animasi. Sifat lucu dan bodoh mereka membuat mereka langsung dicintai penonton yang melihat film DESPICABLE ME. Karenanya, porsi peran mereka ditambah dalam sekuelnya, yaitu DESPICABLE ME 2.

Sang tokoh utama yaitu Gru, kalah oleh tokoh yang sejatinya adalah anak buah darinya ini. Jumlah mereka sangat banyak dan memiliki nama masing-masing dan mereka mampu melakukan apa pun walau dengan kekonyolan. Banyak aksesoris dan pernak-pernik berhubungan dengan Minions diburu oleh para fans seperti tas ataupun boneka.

Bentuk dan pakaian dari para Minions juga membuat mereka dicintai para penonton yang sudah dewasa, tak jarang banyak fans yang menginginkan tokoh tersebut hidup secara nyata. Kesuksesan dari karakter ini akan diwujudkan dalam film khusus para Minions yang akan segera tayang tahun 2015.

5. Penguins of Madagascar

Dreamworks.com

Jika kamu salah satu penggemar dari film animasi MADAGASCAR, tentunya sudah pasti akan mengenal empat penguin ini. Skipper, Rico, Kowalski, dan Private adalah karakter sampingan dari film yang terkenal akan soundtrack I Like to Move It tersebut. Mereka juga muncul dalam setiap film MADAGASCAR yang kali ini sudah memasuki film ketiga.

Penguin ini memiliki ciri khas seperti seorang tentara dengan keahlian khusus yang masing-masing dimiliki oleh setiap personelnya. Skipper merupakan pemimpin dan pengatur strategi dari setiap aksi yang mereka lakukan, dan handal dalam melakukan operasi rahasia. Kepintaran, kelucuan, dan kejeniusan mereka dalam melakukan sesuatu inilah yang membuat tokoh ini lebih populer dari tokoh utama.

Hal tersebut berujung pada dibuatnya serial khusus bagi para penguin ini oleh Nickelodeon. Demi membuat mereka semakin unik, desain karakter dalam serial animasi dibuat berbeda dari yang digambarkan dalam film. Kemampuan dan kepribadian masing-masing penguin pun dilebih-lebihkan agar mendapatkan efek komedik di dalamnya.

6. Olaf

Disney.com

Tokoh yang satu ini mendapatkan kepopuleran dalam film animasi yang sedang hits baru-baru ini yaitu FROZEN. Kehadiran manusia salju bernama Olaf ini menghadirkan warna tersendiri dalam animasi buatan Disney tersebut. Di dalam film digambarkan bahwa Olaf dibuat oleh tokoh utama yaitu Anna dan Elsa ketika keduanya masih kecil.

Olaf merupakan representasi dari rasa cinta dan bahagia dari Anna dan Elsa sebelum mereka berdua berpisah. Karena itu, ia ditokohkan sebagai manusia salju yang innocent serta penuh rasa cinta serta murah senyum. Walaupun ia terbuat dari salju, ia suka pelukan yang hangat dan ingin merasakan berjemur di bawah matahari. Hal ini yang menyentuh hati penonton dari film ini.

Walau dirinya sering tertimpa sial saat membantu Anna, ia tak pernah berhenti mengumbar senyum. Keluguannya Olaf yang seperti anak kecil ini yang membuat jatuh hati dan mengaduk emosi penggemarnya. Lagu yang berjudul Summer dalam film tersebut dinyanyikannya sendiri dan ini juga yang membuatnya mudah diingat.

Rekomendasi
Trending