Ammar Zoni Ingin Pertahankan Rumah Tangganya dengan Irish Bella, Alasannya Karena Anak
Diperbarui: Diterbitkan:
Ammar Zoni © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Artis Ammar Zoni ingin mempertahankan rumah tangganya dengan Irish Bella. Jon Mathias, kuasa hukum Ammar Zoni menjelaskan alasan kliennya ingin mempertahankan hubungan rumah tangga dengan Irish Bella. Yang paling utama karena anak-anak mereka.
"Ya pasti karena itu satu ya anaknya masih kecil, kalau terjadi perceraian kan korbannya anak-anak," kata Jon dihubungi awak media belum lama ini.
Advertisement
1. Mempertahankan Rumah Tangga
Jon juga menyatakan bahwa Ammar masih memiliki perasaan cinta terhadap Irish. Menurut Jon, pernikahan Ammar dan Irish berakar pada rasa kasih sayang.
"Mereka semua berawal dari cinta, itu yang menjadi dasar dia mempertahankan rumah tangganya. Kemudian juga ada juga sunah rasul bahwa perceraian itu perbuatan yang ibaratnya tidak disukai Allah," katanya.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Saksi Irish
Sidang lanjutan mengenai perceraian Irish dan Ammar dijadwalkan akan digelar pada tanggal 4 Januari mendatang. Agenda sidang tersebut mencakup pemeriksaan saksi dari pihak Irish.
"Katanya Irish akan menghadirkan saksi dari keluarganya, ibunya dan adiknya, kabarnya. Tapi lebih pastinya nanti ditanyakan ke pengacaranya, pihak mbak Irish siapa," pungkasnya.
Yang Ini Nggak Kalah Hot !!!
Aditya Zoni Kecewa Dengan Ammar Zoni, Pilih Urus Bapak Yang Dirawat Di RS Timbang Jenguk Abang
Ammar Zoni Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka, Pakai Narkoba Sehari Sebelum Ditangkap
Polisi Benarkan Ammar Zoni Pakai Narkoba Sebagai Pelarian Masalah Rumah Tangga
Ammar Zoni Ngaku Kembali Konsumsi Narkoba Karena Sang Istri, Irish Bella: Saya Hanya Mengingatkan
Banyak Pihak Menyayangkan Keputusannya Untuk Bercerai dengan Ammar Zoni, Irish Bella: Bukan Hal Mudah Buat Saya
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/far/phi)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
