[Foto] Sheryl Sheinafia 'Ajak' Alien Beli Es Krim

Penulis: Dewi Ratna

Diperbarui: Diterbitkan:

[Foto] Sheryl Sheinafia 'Ajak' Alien Beli Es Krim Sheryl Sheinafia @ Foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Gadis manis yang ramah ini selalu tampil santai di berbagai kesempatan. Meski tak pernah tampak memakai pernak-pernik dan busana yang berlebihan, tapi memandang Sheryl Sheinafia selalu mengasyikkan.
Termasuk saat dia kedapatan sedang membeli es krim di Senayan City, Jakarta, Kamis (5/9) kemarin. Ia memadukan t-shirt abu-abu dengan rok pendek putih bermotif tribal dengan dominasi ungu dan biru muda.
Sepatu vintage berwarna senada dengan rok yang dipakainya, jadi pilihan untuk alas kaki. Sheryl membawa tas jinjing besar berwarna oranye, dan melengkapi penampilannya dengan beanie hat hitam.


Yang menarik dari beanie hat-nya adalah aplikasi alien. Kembali pada era 90an, gambar alien ini pernah booming dipakai muda-mudi. Mulai dari kaos hingga celana, alien workshop merajai jalanan dan pusat perbelanjaan.

Mungkinkah alien bakal meng-ekspansi dunia fashion di tahun-tahun ini? Entah. Yang jelas, Sheryl tampak cantik casual dengan beani hat alien itu, apalagi ditambah senyum ramahnya pada penjual es krim.

Es krim sudah di tangan. Sheryl tampak berdiri di depan sebuah restoran siap saji yang ada di Senayan City. Kira-kira, mau ke mana dia jalan sendirian, ya? Ada yang ingin menemaninya ngobrol sambil makan es krim? :D

(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)

(kpl/dew)

Editor:

Dewi Ratna

Rekomendasi
Trending