Kapanlagi.com - Artis sinetron Ferry Irawan tengah mengalami sakit. Pemain sinetron Melati itu sempat disuntik 15 kali akibat pembuluh darah di kepala pecah. Menurut keterangan keluarga, kondisi pria kelahiran 9 Februari 1977 itu sudah membaik dan kini berada di rumah.
"Sekarang sih udah agak mendingan dari kemarin, Alhamdulillah karena kan kita udah berobat, terus ke alternatif juga, tetap masih berobat jalan dan kontrol," kata Ari, adik Ferry Irawan saat ditemui di kediamannya di kawasan Bekasi, Rabu (30/6/2021).
"Waktu itu kira-kira Minggu lalu ya saya lupa juga, itu abis disuntik kita. Duduk dulu aja kan nggak kuat kalau abis disuntik, tapi langsung pulang. Cuman kan sekarang yang ke alternatif udah susah, kan udah takut karena dia dipegang langsung ya," kata Ari.
"Iya merambat ke tangan sebelah kanan kayak kesemutan, tapi bukan lumpuh hanya kesemutan mati rasa gitu," sahut Seli, adik ipar Ferry Irawan.
"Disarankan harus operasi kalau nggak kena otak kecil yang belakang itu udah berat banget. Ya mungkin orang lain anggap gini-gini, tapi kita liat dia ngerasain sakitnya, keluhannya kayak apa," kata Seli.
"Kita berharap nggak sampai operasi ya, mohon doanya untuk semua, untuk kesembuhan kakak saya Ferry Irawan jangan ada tindakan yang memberatkan lah, dengan kita terapi yang secara herbal atau alternatif, mungkin bisa lebih terjangkau," tutup Seli.
(kpl/far/lou)