Kapanlagi.com - Majelis Lucu Indonesia (MLI) kembali menyuguhkan hiburan untuk masyarakat Indonesia di tengah situasi pandemi Covid-19. Bertajuk NAKED COMEDY, MLI menyelenggarakan acara stand up comedy tersebut di CGV Grand Indonesia, (27/2) Sabtu sore.
Dalam penyelenggaraannya, ada beberapa komika yang tampil menyuguhkan hiburan yang tak biasa untuk para penonton. Tiga diantaranya adalah Mamat Alkatiri, Coki Pardede, dan Marshel Widianto.
"Jadi acara ini kita udah dapati izin, dan pastinya tentu dengan ketentuan seperti tidak melanggar pelaksanaa PSBB dan mematuhi serta menerapkan protokol kesehatan yang ketat," ungkap Gian selaku GM Majelis Lucu Indonesia.
"Mereka seneng banget karena memang udah lama nggak manggung secara live kayak gini kan, tatap muka sama penonton," ujar Gian.
"Menurut mereka rasanya beda banget tampil secara online dengan langsung itu berbeda, mereka bilang 'deg-degan, udah lama banget, rasanya kayak pertama stand up lagi," pungkasnya.
Salah satu cara sederhana adalah disiplin mematuhi protokol kesehatan. Mulai dari rajin mencuci tangan, memakai masker saat bepergian, menjaga jarak dan menghindari kerumunan orang. #IngatPesanIbu untuk melindungi diri dan orang-orang di sekitar ya KLovers.
(kpl/irf/lou)