SELEBRITI

Setahun Ditinggal, Mutia Ayu Sering Didatangi Mendiang Glenn Fredly Lewat Mimpi

Kamis, 08 April 2021 21:15 Penulis: Wulan Noviarina Anggraini

Mutia Ayu © KapanLagi.com/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Hari ini, Kamis 8 April 2021 tepat satu tahun meninggalnya salah satu musisi berbakat tanah air, Glenn Fredly. Pastinya luka mendalam atas kepergian pelantun Januari ini tampaknya masih membekas.

Mutia Ayu saat ditemui di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, (8/4) Kamis pagi mengatakan bahwa dirinya hingga kini masih sering didatangi mendiang suaminya lewat mimpi. Baginya, mimpi tersebut merupakan tambahan energi untuknya.

"Setiap hari. Yang ingat dan tidak ingat, aku selalu mimpi didatangin Glenn kayak merasa pacaran aja di dalam mimpi. Mimpi terakhir itu, aku tuh setiap seminggu sekali selalu ke makam dalam setahun ini dan abis itu, kayak dimimpiin entah itu dia senyum dan meluk," ungkap Mutia Ayu.


1. Dapat Energi

"Senang aja, pas bangun kayak dikasih energi yang beda. Kayak kita ketemu seseorang yang kita sayangi, ya senang aja," tambahnya.

Mutia Ayu juga mengaku bahwa hingga kini dirinya masih seperti tak percaya bahwa sang suami telah tiada. Meski begitu, perlahan dirinya sudah bisa menerima hal tersebut.

"Pastinya, apalagi hari pertama setelah ditinggal kok kayak ada yang hilang gitu ya, berat sekali itu nggak gampang untuk aku yang baru nikah dan baru punya seorang putri juga, tapi so far sekarang ini udah bisa menerima prosesnya, udah nggak larut," ujarnya.


2. Pesan Terakhir Glenn

Selain itu Mutia Ayu menyebut pesan terakhir Glenn yang masih ia ingat. Itulah yang selalu ia ingat untuk menjaga nama baik keluarga dan mendiang Glenn Fredly

"Jadi perempuan yang bijaksana dan rendah hati. Itu yang selalu aku ingat dan aku jalankan sebaik mungkin," tukasnya.

(kpl/aal/phi)

Reporter: Sahal Fadhli


REKOMENDASI
TRENDING