Sibuk Syuting, Amanda Manopo Sempatkan Waktu Untuk Esa Sigit
Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Terjun ke dunia entertainment di usia yang belia membuat Amanda Manopo harus pintar-pintar membagi waktunya. Terlebih lagi, saat ini ia sedang disibukkan dengan syuting sinetron stripping Mermaid In Love yang kini sudah masuk season kedua.
Kapan waktu untuk syuting, liburan, dan belajar harus ia perhatikan dengan baik-baik. Beruntung, selama ini remaja 17 tahun ini tak mengalami masalah dengan pengaturan jadwalnya. Bahkan, ia masih menyempatkan waktu untuk bertemu sang kekasih, Esa Sigit di tengah-tengah kesibukannya.
"Ya enggak gimana-gimana, paling kalau pas ada callingan sore ya ketemuan dulu, janjian mau kemana gitu," ungkapnya saat ditemui di sela-sela syuting di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Selasa (3/1).
Advertisement

Amanda dan Esa memang sama-sama terjun di dunia entertain, yang membuat mereka tak bisa dengan mudahnya mengatur jadwal untuk bertemu. Untuk itu, mereka selalu memanfaatkan waktu yang ada untuk quality time bareng ke mall atau nonton film di bioskop.
"Enggak ada tempat khusus, paling kita langsung ke mana, misal mall. Biasanya sih nonton karena kita suka film," lanjutnya.
Layaknya pasangan kekasih pada umumnya, terkadang kisah roamnsa mereka juga dibumbui dengan cemburu. "Pasti ya, itu tanda sayang. Jadi kalau enggak cemburu ya kita enggak sayang. Itu malah tanda tanya," pungkas remaja kelahiran Jakarta ini.
Simak berita yang ini juga ya!
(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)
(kpl/far/mhr)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Video Kapanlagi V1RST (LIVE PERFORMANCE) - KAPANLAGI BUKA BARENG FESTIVAL 2025