Foto profil Soul ID
Soul ID adalah nama baru dari grup Hip Hop/R & B yang bernama asli Soulid yang terbentuk pada 2003 oleh Endru March Sukardi atau Drusteelo, Glenn Waas atau G Quest dan Alm. Maurits Adhisatria. Mereka telah merilis 3 single Ladjoe, Wanita, dan Takkan Kubiarkan. Nama Soulid sendiri tidak hanya terkenal di Indonesia, tapi juga Singapura dan Malaysia.

Soulid juga pernah dipercaya mewakili Indonesia untuk tampil di Esplanade (Singapura) di acara Pesta Raya Singapura dan cara Hip Hop terbesar di Asia, Singapore Hip Hop Festival pada 2004.

Mereka pun membuat album baru pada November 2004 yang rampung pada Februari 2005. Pada bulan yang sama Soulid harus kehilangan salah satu personilnya Maurits Adhisatria yang tutup usia pada 6 Februari karena kecelakaan mobil. Sebulan kemudian Glenn Waas juga mengundurkan diri untuk mengikuti Indonesian Idol.

Hal ini membuat Endru Sukardi atau Drusteelo harus mencari personil baru. Akhirnya personil baru terekrut, yaitu rapper Nukie (Nurhadi Nugroho) atau Tabib Qiu, Gilang Santriwiguna atau AfroGil yang merupakan guru vokal di sekolah arahan Bertha, dan Juanita Dewiana atau Miss Jaydee yang sudah lama menjadi pengisi vokal Iwa K. Nama Soulid pun diganti menjadi Soul ID.

Album kedua yang berjudul Soulfidelis pun dirilis pada Oktober 2005.